Lpk|Sidoarjo – Pemkab. Sidoarjo terus melakukan pelatihan berwirausaha bagi masyarakat Sidoarjo. Seperti yang dilakukan Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Sidoarjo dengan mengajak anggota IPNU IPPNU yang ada di Kabupaten Sidoarjo menjadi seorang merketing yang handal. Pelatihan marketing wirausaha muda pemula dibuka oleh Sekda Sidoarjo Drs. Achmad Zaini MM di Hotel Luminor Sidoarjo, siang tadi, Selasa, (16/3).
Pelatihan diselengarakan selama 2 hari di Hotel Luminor Sidoarjo. Mulai tanggal 16 sampai 17 Maret para peserta pelatihan akan mendapatkan berbagai materi dari para ahlinya. Seperti narasumber dari fakultas ekonomi Unair maupun dari Hipmi.
Sekda Sidoarjo Achmad Zaini yang mewakili bupati Sidoarjo berharap kegiatan pelatihan seperti ini akan menumbuhkan wirausaha-wirausaha baru di Kabupaten Sidoarjo. Para pemuda pemudi diharapkan memiliki bisnis baru yang dapat menjadi sumber pendapatannya. Seperti menjadi seorang marketing. Dirinya melihat peluang usaha marketing cukup besar. Lingkup marketing bisa bermacam-macam. Seperti menjadi seorang marketing perumahan yang banyak dibangun di Kabupaten Sidoarjo.
“Mudah-mudahan 50 pemuda pemudi ini sukses,”doanya.
Achmad Zaini mengatakan teknologi diera saat ini dapat dimanfaatkan. Marketing tidak hanya terbatas dengan tempat maupun waktu. Dirinya berharap ada tindak lanjut setelah pelatihan kali ini. Dengan begitu mencetak wirausaha baru yang menjadi tujuan pelatihan kali ini dapat terwujud.
“Saya harap ada grop dari peserta pelatihan ini dengan narasumber, dinas pariwisata buat grop agar nanti bisa saling share pengalaman maupun kendala hambatan, silahkan dari grop itu dikembangkan,” ucapnya.
Kepala Dispora Sidoarjo Djoko Supriyadi mengatakan pemasaran menjadi bagian penting dari suatu usaha. Menurutnya memiliki produk tanpa bisa memasarkannya percuma saja. Oleh karenanya pelatihan menjadi seorang marketing sangat dibutuhkan.
“Kenapa kita ambil marketing, membuat produk yang enak yang bagus itu bisa, tetapi pemasaran menjadi bagian penting dari usaha,”ucapnya.
Dikatakannya pelatihan marketing disesuaikan perkembangan teknologi saat ini. Bagaimana kiat-kiat pemasaran online yang marak saat ini akan dibagikan oleh narasumber.
“Sekarang model penjualan online semakin luas dan ini memotong biaya usaha,”ujarnya.
Reporter : Heri-Amir