YALPK | Surabaya – Memperingati HUT Media Hallo Jatim ke-1 tahun yang diadakan dilokasi kantor Hallo Jatim Jl. Kali Kedinding Lor Surabaya menggelar acara senam, jalan sehat dan di puncak acara hiburan musik dangdut, Minggu ( 17/11 ).

Turut hadir dalam acara tersebut Camat Kenjeran yang diwakili Sri Nur Hidayati Nikmah, Polsek Kenjeran Ipda Dwi Rahaharjo, Kapolrestabes Surabaya yang diwakili Ipda Mk Umam, dan para awak media dan LSM.

“Terima kasih atas kehadiran semua undangan rekan-rekan media, intansi pemerintahan dan rekan LSM yang sudah meluangkan waktu untuk hadir di acara HUT Hallo Jatim ke-1ini, semoga kebaikkan dibalas Allah SWT, Kami akan terus memberikan berita yang obyektif Lugas, Jujur dan Blak-Blakan sesuai motto kami,” tutur Abd. Rachman selaku pimpred Hallo Jatim dalam sambutanya.

 

Dalam sambutannya Ipda Mk Umam mewakili Kapolrestabes Surabaya, dengan adanya acara silaturahmi HUT Media Hallo Jatim ke-1ini saya sampaikan kegiatan ini akan rutin dilaksanakan, bukan hanya diluar saja, di Mapolres juga untuk bisa menjalin kebersamaan, rasa kekeluargaan, berkordinasi, dan berkomunikasi,”Untuk bisa saling mengisi dan bertukar informasi antara Polres dan teman wartawan sehingga informasi publik itu bisa sampai kepada masyarakat dengan benar,” tuturnya.

“Mari kita bangun pemberitaan yang berdampak pada situasi Kamtibmas masyarakat Surabaya yang kondusif serta memberikan pengaruh positif, Saya sangat senang dengan adanya jalinan silaturahmi antara Kepolisian dengan Awak Media, hal ini perlu berlanjut agar kordinasi bisa cepat dan tepat sesuai dengan moto media hallojatim ” Lugas – Jujur – Blak Blakan,” tutupnya.

Acara berlanjut dengan undian doorprize hiburan dan doorprize utama TV, Lemari Es dan Sepada. ( gle/ir )

Loading

375 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *