Lpk | Pacitan – Komisaris Media Jawa Pees, Sugeng Nugroho memberikan apresiasi terhadap acara pisah sambut Kapolres Pacitan, di gedung Gasibu, jalan Ahmad Yani, Minggu(05/01/2020).

Dalam acara yang diselenggarakan pada malam hari ini, Sugeng menyampaikan ucapan selamat datang dan selamat bertugas kepada Kapolres yang baru, AKBP. Didik Hariyanto S.I.K. “Semoga membawa keberhasilan dalam melaksanakan tugas kedepannya,” ucap Sugeng.

Sugeng juga memberikan apresiasi serta ucapan selamat bertugas kepada Kapolres sebelumnya, AKBP. Sugandi S.I.K,. M. Hum, yang telah banyak memberikan peran membantu pemkab dan masyarakat Pacitan dalam rangka memelihara keamanan, ketertiban masyarakat, menegakkan hukum, memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat. “Selamat bertugas ditempat yang baru kepada AKBP. Sugandi S.I.K,. M. Hum,semoga selalu sukses,” tuturnya.

Lebih jauh Sugeng mengatakan, tugas yang di emban merupakan amanah dan kehormatan. Karenanya, dalam pelaksanaan tugas dan tanggungjawab yang diberikan bangsa dan negara harus disertai rasa syukur kepada tuhan yang maha esa dan selalu siap memberikan karya yang terbaik. “Salah satu tugas polri adalah menciptakan iklim harmonis bersama seluruh aparat pemkab, para tokoh agama, tokoh masyarakat dan komponen bangsa lainnya. Sebagai pimpinan di media Jawa Pees, kami hanya mengharapkan agar kami bisa bekerja sama dengan kapolres yang baru sebagaimana yang telah dilaksanakan oleh para kapolres yang sebelumnya,” lanjut Sugeng

Dalam pengamatan Sugeng, kinerja yang dipimpin oleh AKBP Sugandi S.I.K,. M. Hum cukup sukses selama ini. . Dan Sugeng menyampaikan salam dan penghargaan yang tinggi kepada seluruh anggota forkopimda Pacitan yang telah mampu menjalin kerjasama yang baik dalam melaksanakan tugas wewenang dan fungsi lembaga pada wilayah kerja yang sesuai dengan tugasnya, sehingga pembangunan dapat berjalan dengan baik, lancar, aman dan kondusif. Kami berharap agar jalinan kerjasama ini dapat terus dibina dan ditingkatkan pada masa mendatang,” pungkasnya.(red)

Loading

327 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *