Lpk|Kediri – Satlantas Polres Kediri membagikan sembako dan masker bagi pekerja becak dan warga kurang mampu, Rabu pagi (22/04/2020). Kegiatan itu dalam rangka operasi Keselamatan 2020 serta dampak pendemi Covid -19.

Kegiatan itu langsung dipimpin oleh Kasatlantas Polres Kediri AKP Hendrix K Wardhana, S.I.K bersama para perwira lain dan beberapa anggota Satlantas Polres Polres Kediri.

Dalam kegiatan membagikan sembako paket dan masker bagi penarik becak berada di pinggir jalan yang tergantung pada pekerjaan hariannya untuk memenuhi kebutuhan setiap hari keluarganya yang terkena dampak Covid-19.

Kapolres Kediri AKBP Lukman Cahyono S.I.K melalui Kasatlantas Polres Kediri AKP Hendrix K Wardhana S.I.K menuturkan kegiatan tersebut. “Selain memberikan bantuan sembako dan bagi masker kepada penarik becak kami juga membagikan kepada warga yang kurang mampu,” tutur AKP Hendrix.

Diungkapkan AKP Hendrik, pihaknya juga memberikan himbauan kepada masyarakat agar selalu memakai masker di saat keluar dari rumah. Selain itu juga pihaknya juga menghimbau kepada masyarakat untuk tidak mudik.
Dengan kegiatan ini, ia berharap bisa membantu meringankan beban kebutuhan pokok warga pekerja becak yang terdampak secara ekonomi langsung akibat pandemi wabah virus Covid-19.

“Kami juga terus membangun Kepercayaan masyarakat terhadap Polri yang Promoter dan melayani dalam membangun tertib berlalu lintas,” ungkap AKP Hendrix”.(mh)

Loading

240 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *