Lpk | Barabai – Berbagai upaya terus dilakukan guna memutus mata rantai penyebaran Corona Virus atau Covid-19.
Salah satunya dilakukan oleh Babinsa Koramil 1002-06/Barabai Pelda Saminto bersama aparat desa dan relawan covid-19 melaksanakan penyemprotan disinfektan di desa Banua Jingah Kecamatan Barabai Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Minggu (3/05).
Penyemprotan disinfektan menyasar ke seluruh rumah warga desa Banua Jingah termasuk fasilitas umum dan tempat ibadah tak luput dari penyemprotan,”ujar Kepala Desa Banua Jingan Fahmi.
Menurut dia, ini merupakan penyemprotan yang kedelapan kali dari enam belas penyemprotan yang dijadwalkan selama mewabahnya pendemi Covid-19, Fahmi juga mengucapkan terima kasih kepada Babinsa, Bhabinkamtibmas dan relawan yang telah berpartisipasi dalam kegiatan penyemprotan kali ini, meskipun puasa ramadhan mereka tetap bersemangat, semoga apa yang mereka kerjakan menjadi amal ibadah,”terangnya.
Sementara Babinsa Koramil 1002-06/Barabai Pelda Saminto menyampaikan bahwa bersama sama kita bisa melawan Covid-19 ini, segala upaya telah kita lakukan mulai dari sosialisasi ataupun imbaun kepala warga masyarakat hingga penyemprotan Disinfektan dari rumah ke rumah serta fasum, ini tentunya harus diimbangi atau kerjasama warga masyarakat untuk mengikuti anjuran pemerintah,”katanya.
Jangan keluar rumah apabila tidak ada kepentingan yang sangat perlu, kalaupun keluar rumah pakai masker, hindari berkumpul dengan orang banyak, jaga jarak tak dan kalah pentingnya rajin cuci tangan menggunakan sabun dengan air yang mengalir, anjuran pemerintah ini apabila dilakukan dengan baik oleh warga masyarakat tentunya dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19,”tegas Saminto.(Pendim1002/ir).