YALPK | Surabaya – Sejumlah atlet menembak Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) V, Koarmada ll, terlihat tetap semangat berlatih menyiapkan diri menghadapi berbagai event lomba menembak di sepanjang tahun 2019.

Latihan kali ini dilaksanakan di Lapangan Tembak Polisi Militer Lantamal V, yqng berlokasi di Jl. Hang Tuah No.1 DBAL, Ujung, Surabaya, Kamis (28/3).

Tampak dalam latihan nembak kali ini Komandan Lantamal V Laksma TNI Edwin, S.H., M.Han, Wadan Lantamal V Kolonel Marinir CTO. Sinaga, Asrena, Assintel, Aspera Danlantamal V, Kafasharkan, Kadiskes, Danpom Lantamal V Kolonel Laut (PM) Joko Tri Hartonoa (tuan rumah), Dansatrol, Kakuil, Kasatkom dan Kadispen Lantamal V.

Menurut Danlantamal V disela latihan mengatakan,” bahwa banyak event lomba menembak yang akan diikuti Tim Lantamal V kedepan. Dengan latihan yang terprogram, bertahap, bertingkat dan berlanjut ini, diharapkan Lantamal V tidak hanya datang sebagai peserta saja, tapi bisa pulang dengan membawa prestasi.

Event terdekat lanjutnya adalah mengikuti Lomba Menembak dalam rangka Hari Pendidikan TNI Angkatan Laut (Hardikal) 2019 yang akan digelar antara bulan April atau Mei mendatang di Kodiklatal dan AAL.

“Kita sudah menyiapkan Tim Eksekutif yang diawaki para Kolonel dan Tim Prestasi, yang merupakan gabungan dari atlet andalan yang kita miliki,” terangnya.

Seorang petembak lanjutnya, harus mengetahui dan memahami karakteristik dari senjata yang digunakan, dengan pengetahuan tersebut, petembak akan bisa maksimal dalam menggunakannya dan bisa mencapai hasil yang diinginkan.

Dalam menembak dikenal istilah Nabitepi, yakni nafas, bidik, tarikan dan picu atau istilah Nabiretata yaitu nafas, bidikan, remas, tarikan pertama dan tarikan kedua.

Dengan latihan menembak ini, Komandan Lantamal V ini berharap para petembak bisa mengaplikasikan teori menembak yang didapat dan diselaraskan dengan praktek dilapangan.

Pada latihan menembak Pistol kali ini, para atlet menggunakan jenis pistol Sig Sauer, G2 Combat dan P2 Pindad kaliber 9 mm dengan jarak 20 meter slow fire dan rapid fire.(jf)

Loading

478 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *