Lpk | Surabaya – Menggunakan sarana daring berupa video conference, Panglima Koarmada II Laksda TNI Heru Kusmanto ikut hadir dalam acara entry briefing Kasal Laksamana TNI Yudo Margono, yang dilaksanakan di Lounge Majapahit Markas Koarmada II, pada Rabu malam (20/5).

Sebelumnya di hari yang sama, Presiden RI Joko Widodo di Istana Negara melantik Laksamana TNI Yudo Margono sebagai Kepala Staf Angkatan Laut yang baru, menggantikan Laksamana TNI Siwi Sukma Adji yang akan memasuki masa pensiun pada bulan Mei 2020 ini.

Sementara itu Kasal dalam _entry briefing_nya menyampaikan, bahwa ada sembilan program prioritas yang akan dilaksanakannya , yang menjadi sasaran jangka pendek dan jangka menengah dalam pembangunan kekuatan dan pembinaan kemampuan TNI AL. Diantaranya pembangunan SDM TNI AL yang unggul, pembangunan dan peningkatan sarpras TNI AL, pembangunan sistem pembinaan kekuatan dan kesiapan operasional, peningkatan kemampuan TNI AL dalam menghadapi ancaman bersifat non-konvensional.

Terkait pandemi Covid-19, Laksamana Yudo mengungkapkan sebagai organisasi TNI AL tampil memberikan contoh dan tauladan dalam upaya percepatan penanganan pandemi Covid-19. Selanjutnya antisipasi dini skenario “The New Normal” (Tatanan Kehidupan Normal Baru) di lingkunganTNI AL, sehingga perlu dikaji cara dan budaya kerja serta tata kelola organisasi yang fleksibel di tengah masa krisis seperti yang terjadi belakangan ini.

Entry briefing ini juga dihadiri oleh Wakasal Laksdya TNI Mintoro Yulianto, pejabat utama TNI AL di Mabesal, serta pimpinan kotama TNI AL dari Sabang hingga Merauke. (Pen2/ir)

Loading

395 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *