YALPK | Ngawi – Gubernur Jawa Jatim Dr. H. Soekarwo mendampingi kunjungan kerja Presiden Republik Indonesia, Ir. H. Joko Widodo menyerahkan sebanyak 252 Sertifikat tanah wakaf kepada musholla, masjid, pondok pesantren di seluruh Jatim. Penyerahan sertifikat tanah wakaf tersebut dilakukan usai sholat di masjid Agung Kab. Ngawi, Jumat (1/2)
Pakde Karwo sapaan akrabnya Gubernur Soekarwo itu mendampingi Presiden Jokowi bersama Menteri Agraria dan Tata Ruang/kepala BPN Sofyan A Djalil menyerahkan kepada penerima perwakilan di masjid Agung Ngawi.
Dalam sambutannya, Presiden Jokowi mengatakan,” Pemerintah memiliki komitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat lewat percepatan dan penyelesaiaan pengurusan sertifikat tanah wakaf dan tanah-tanah rakyat.
” Penyerahan sertifikat dan percepatan tanah wakaf juga rakyat tersebut dilakukan pemerintah agar dikemudian hari masyarakat tidak tersandung persoalan hukum atau terjadi sengketa tanah di masa mendatang.
Lanjut, kepala Negara menyatakan, pada saat melakukan kunjungan kerja di daerah maupun di pelosok desa, yang sering menjadi perhatian dan keluhan dari rakyat adalah banyak sengketa lahan dikarenakan tidak memiliki sertifikat tanah,” Kepemilikan sertifikat yang dimiliki oleh rakyat merupakan sebagai tanda bukti hak hukum atas tanah,” ujarnya
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Bupati Ngawi Budi Sulistyono dan pejabat dari Badan Pertanahan Negara. (jf)