Lpk | Denpasar – Menindaklanjuti himbauan Pangkoarmada II Laksda TNI Heru Kusmanto terkait dengan program peningkatan Ketahanan Pangan Nasional, para prajurit di Pangkalan TNI AL (Lanal) Denpasar mengikuti pelatihan budidaya Jamur Tiram. Bertempat di Mako Lanal Denpasar, Jl. Raya Sesetan 331 Denpasar pada Jumat (5/6).

Paspotmar Lanal Denpasar Mayor Laut (KH) Dewa Ketut Dana Susila mengatakan, bahwa pelatihan ini perlu dilakukan mengingat pembudidayaan jamur tiram memerlukan teknik dan cara tertentu yang dimulai dari penyiapan sarana dan bahan pembudidayaan.

Sementara di tempat terpisah, Komandan Lanal Denpasar Kolonel Laut (P) Ketut Budiantara menjelaskan bahwa jamur tiram memang cukup diminati oleh masyarakat. Selain proses budidayanya yang relatif sederhana dengan modal tidak banyak, namun bernilai ekonomis tinggi. Jamur Tiram juga tidak hanya dikonsumsi sebagai sayuran saja tetapi juga bermanfaat bagi kesehatan tubuh, karena termasuk kategori obat herbal. Apalagi Jamur Tiram juga tergolong sayuran organik yang bebas dari kontaminasi larutan kimia berbahaya pungkasnya.

“Kegunaan dan manfaat jamur tiram secara ekonomis sangat membantu ketahanan pangan. Namun yang terpenting, anggota dapat memetik ilmu yang didapat dalam pelatihan tersebut dan mempraktekannya sendiri. Hal ini dirasa juga dapat membantu perekonomian anggota,” ungkap Budiantara. (Pen2/ir)

Loading

261 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *