Lpk | Semarang – Bertempat di Ruang Loka Krida Gedung Moch Iksan Lt. 8 Jalan Pemuda No.148 Kota Semarang Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Semarang Kolonel Laut (P) Nazarudin, CHRMP., bersama Walikota dan Forkopimda Kota Semarang menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) dalam rangka pembahasan tentang tindak lanjut PKM (Pembatasan Kegiatan Masyarakat) Jilid V di Kota Semarang. Rabu 8/7/2020.

Hadir dalam kegiatan Rakor Walikota Semarang, Wakil Walikota Semarang, Sekda Kota Semarang, Ketua DPRD Kota Semarang, Kapolrestabes Semarang, Kasdim 0733/BS Semarang, Wakapolrestabes Semarang, Wadandenpom IV/5 Semarang, Kajari Kota Semarang, Kadiskes Kota Semarang, Kadishub Kota Semarang, Kadisbudpar Kota Semarang, Para Danramil jajaran Kodim 0733/BS Semarang, Para Kapolsek jajaran Polrestabes Semarang, Asisten Ekonomi dan Kesra Pemkot Semarang, Kabag administrasi Pembangunan Pemkot Semarang, Kadisperdagangan Kota Semarang, Perwakilan Satpol PP Kota Semarang, Para Camat se-Kota Semarang, Ka. DKK Kota Semarang, Ka. BPBD Kota Semarang, Ka. Pasar se-Kota Semarang.

Walikota Semarang menyampaikan mulai hari ini yang bertugas di pos-pos wilayah perbatasan kita jadikan satu tugasnya dalam tim patroli yaitu TNI, Polri dan pemerintah Kota Semarang.

Yang perlu dipatroli dibeberapa klaster yaitu klaster pasar, klaster tenaga medis, klaster perkantoran, klaster pernikahan dan klaster perusahaan.

Para Kapala pasar agar lebih tegas dan keras lagi dalam mengawasi aktivitas pasar untuk menjalankan penekanan perkembangan Covid 19, pastikan protokol dan SOP kesehatan berjalan.
Perlunya dilakukan pemetaan setiap hari tentang perkembangan Covid-19 dan fokus pada sebuah prioritas dalam pembuatan kampung tangguh.

PKM (Pembatasan Kegiatan Masyarakat) Jilid V ini tidak jauh beda dg jilid IV, dimana semua kegiatan  masyarakat selesai operasional pukul 22.00 WIB dengan tetap memperhatikan protokol Kesehatan.

Danlanal Semarang juga menyampaikan bagi para petugas yang menjalankan tugas dilapangan agar PKM Jilid V ini dilaksanakan lebih semangat lagi, agar kita tetap optimis dalam mencegah penyebaran Covid-19. Penindakan yang tegas kepada masyarakat yang tidak disiplin dalam protokol kesehatan.

Kegiatan kampung tangguh hebat agar kita laksanakan dengan baik agar dapat mencegah penyebaran angka covid-19. Berharap PKM jilid V ini merupakan yang terakhir dan penyebaran Covid-19 di kota Semarang segera hilang. (Penlantamal5/ir)

Loading

307 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *