Lpk | Lamongan – Kebersamaan dalam gotong royong menjadi tolak ukur dalam melihat hasil dari pekerjaan yang dilaksanakan oleh satgas dan warga. Dengan gotong royong pekerjaan akan lebih cepat untuk dapat terselesaikan dan pekerjaan akan tuntas tepat waktu sesuai dengan target yang telah ditentukan.

Ungkapan terima kasih disampaikan oleh warga masyarakat dalam kegiatan TNI Manuggal Membangun Desa (TMMD) Ke 109 Kodim 0812/Kabupaten Lamongan. Atas pembangunan Infrastruktur jalan usaha tani yang menghubungkan dua Desa dapat dikerjakan melalui program tersebut, sehingga sangat membahagiakan bagi seluruh warga masyarakat.

Menurut Dansatgas, letkol Infantri Sidik Wiyono, Rabu (07/10) mengatakan, ”Dari pagi warga terus aktif dan semangat mengikuti kegiatan gotong royong dilokasi perabatan jalan yang merupakan jalan usaha tani yang menghubungkan dua Desa sepanjang 900 Meter . Dengan dibangunnya jalan poros tersebut tentu saja masyarakat akan lebih mudah untuk beraktifitas baik dimusim penghujan maupun dimusim kemarau.”

Sementara itu, Kades Hamtoro menerangkan, jalan yang dirabat ini sebelumnya sangat licin bila musim penghujan dan sangat sulit untuk beraktifitas. Namun dengan dirabat beton seperti saat ini tentu akan memperlancar roda perekonomian warga Desa Tebluru.(0812)

Loading

374 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *