Lpk | Sidoarjo – Pelantikan Pengawas TPS Pelantikan dan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) Pemilu 2029 di Pendopo Kecamatan Krian Kabupaten Sidoarjo telah dilaksanakan secara serentak oleh Panwaslu Kecamatan Krian pada hari Minggu tanggal, 15 November 2020 berjalan tertib dan lancar.

PTPS yang dilantik , tersebar di Desa dan Kelurahan se Kecamatan Krian PTPS terbanyak di Kecamata, mengenai kegiatan tersebut Ketua Bawaslu Kabupaten Sidoarjo saat menghadiri kegiatan pelantikan PTPS untuk Kecamatan Krian menyampaikan selamat kepada para Pengawas TPS yang baru saja dilantik dan semuga perjalanan Pilkada Kabupaten Sidoarjo berjalan lancar, jujur, adil dan aman.

Sementara itu, Ketua Panwascam Krian sdr. Pabio berpesan agar seluruh pengawas TPS serius mengikuti Bimtek yang dilaksanakan usai gelar pelantikan saat itu. Dan selamat bergabung kepada segenap PTPS yang dilantik, setelah pelantikan akan ada bimbingan teknis oleh Panwascam, maka saya minta agar PTPS serius mengikutinya. Perlu disadari bahwa pengawas TPS merupakan ujung tombak atau penentu berhasil dan tidaknya pemilu. Oleh karena itu Pengawas TPS harus mengerti tugas, wewenang dan kewajibannya. Pengawas TPS harus jujur, adil, mandiri dan beriintegritas tinggi untuk menjaga hak pilih warga. Pengawas TPS harus mampu menyelesaikan semua persoalan di TPS, karena itu pengawas harus mengawasi seluruh proses yang menjadi bagiannya mulai dari persiapan pemungutan suara, pelaksanaannnya, proses perhitungan hingga penyerahan hasil perhitungan suara,

Kemudian Kapolsek Krian AKP Mukhlason.S.H. mengatakan dalam sambutannya yang intinya bagi para pengawas TPS harus jujur, adil, mandiri dan beriintegritas tinggi untuk menjaga hak pilih warga, bekerja sama dengan instansi terkait terutama bidang keamanan bersama anggota Polsek dan Koramil yang ada di wilayah masing-masing akan selalu siap membantu pengawas TPS tersebut dan saya ucapkan selamat bertugas semuga sukses dan lancar.

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh PLt. Camat Krian atau yang mewakili, Kapolsek AKP Mukhlason.S.H, KH. Sudi. M.M, Kepala KUA Krian, Babinsa Serka Muttakim, Ketua Panwascam, Bawaslu Kabupaten atau yang mewakili dan PTPS yang dilantik saat itu, ujar Serka Muttakim (tkm/red).

Loading

252 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *