Lpk | Kediri – Gerakan bhakti sosial yang di lakukan oleh Lintas Komunitas Karesidenan Kediri menggelar aksi bedah rumah salah satu warga tidak layak huni 21/03/2021. Kali ini Lintas komunitas Merenovasi Rumah mbah Suratmin 82 warga Kelurahan Mojoroto Kota Kediri yang hidup sebatang kara.

Gerakan aksi bedah rumah tersebut sudah kesekian kalinya yang di lakukan langsung oleh Lintas komunitas, Komunitas facebook dengan membongkar rumah yang menurut mereka tidak layak huni dengan merenovasinya hingga layak di tempati.

“Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada semua teman-teman Lintas Komunitas, Komunitas Facebook, WWN, NGAMEN AMAL BLITAR RAYA,NGMEN AMAL TULUNGAGUNG,NGAMEN AMAL KEDIRI RAYA, DEWAN KESEHATAN MASYARAKAT, DKCD, KNHC KALONG,yang selalu ikut bersinergi dalam kegiatan bhakti sosial guna untuk memberikan kenyamanan tempat tinggal yang layak huni kepada masyarakat yang kurang mampu,” Ujar Arif Wintanto selaku ketua penggerak Lintas Komunitas.

Untuk memenuhi kebutuhan keseharaian mbah Suratmin hanya mengandalkan sumbangsih atau bantuan dari warga setempat dan batuan dari Gereja wilayah setempat, karena keterbatasan fisiknya yang tidak memungkinkan untuk bekerja.

“Saya tinggal sendiri,untuk makan setiap hari saya di kasih sama tetangga samping kanan kiri rumah saya, ya kadang dapat dari Gereja karena saya sudah tidak kuat untuk bekerja, hanya itu yang bisa saya andalkan saat ini karena keterbatasan saya,” Dengan senyum Memberikan keterangan kepada awak media Tabloid Lpk Nusantara Kota Kediri pada saat di temui di rumah nya.

Untuk diketahui, kegiatan sosial ini merupakan bentuk penyaluran donasi dari para anggota komunitas Sebagai wujud nyata atas kepedulian terhadap sesama dan mengingatkan kita untuk selalu bersyukur atas nikmat yang diberikan oleh Allah SWT dan sejalan dengan semangat.

Reporter : Arif-Efendi

Loading

333 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *