Lpk | Bali – Bidang Humas Polda Jatim kembali meraih penghargaan yang diberikan langsung oleh Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol. Raden Prabowo Argo Yuwono S.I.K., M.Si kepada Kabid Humas Polda Jawa Timur Kombes Pol Gatot Repli Handoko,kemarin Jumat (4/6/21).

Penghargaan tersebut diberikan, saat digelar Rakernis Divisi Humas Polri T.A 2021 bertempat di The Patra Hotel Kuta Denpasar Bali, dalam kategori partisipasi secara aktif dalam Publikasi dan Amplifikasi berita terbanyak peringkat I pada website Divhumas Polri dan Followers terbanyak.

Kadiv Humas Polri Irjen Pol Raden Argo mengucapkan selamat kepada Kabid Humas Polda yang mendapat penghargaan dan berharap ke depan Humas dijadikan program Manajement Media menjadi program utama Polri.

“Tingkatkan kinerja, dedikasi dan loyalitas dalam melaksanakan tugas serta kepada seluruh insan media atas kerja sama yang baik selama ini,”tutur Raden Argo,Jumat (4/6/21) kemarin.

Perwira Tinggi kelahiran Sleman Jogyakarta ini juga menyampaikan, Penghargaan tersebut diberikan, berdasarkan kriteria Kabid Humas yang memiliki pola penilaian, keaktifan, kemampuan dalam manajemen media.

Selain itu juga mempublikasi seluruh kegiatan Kepolisian, mengamplifikasi berita, pengendalian kegiatan serta diukur dari tingkat capaian tugas yang dilaksanakan.

“Sehingga hasilnya dapat memberikan kontribusi positif bagi organisasi dan peningkatan kinerja satuan di lingkungan Polri,”pungkas Raden Argo.

Sementara itu Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Gatot Repli Handoko juga berterima kasih kepada seluruh personel Bid Humas Polda Jawa Timur atas dedikasi dalam melaksanakan tugas.

“Berkat kerja keras seluruh personel Bid Humas serta bantuan para teman-teman media dalam mengekspos seluruh pemberitaan kegiatan Polda Jawa Timur dan Polres Jajaran, sehingga informasi yang disampaikan tersaji dengan baik di tengah masyarakat,”ungkap Kombes Gatot.

Untuk diketahui Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Divisi Humas Polri diselenggarakan selama 2 hari, yakni mulai dari tanggal 3 Juni sampai dengan Jumat, 4 Juni 2021 kemarin bertempat di Auditorium Hotel Patra Bali.

Tepat pukul 16.30 WITA secara resmi acara tersebut ditutup oleh Kepala Divisi Humas Polri Irjen. Pol. Raden Prabowo Argo Yuwono, S.I.K., M.Si.,

Dengan tema ” Strategi Pemantapan Komunikasi Publik Humas Polri yang Presisi di Era Post Truth “ rakernis yang dihadiri seluruh Kabid Humas Polda se-Indonesia ini dimulai dengan penjelasan pembicara dari berbagai narasumber terkait publikasi media.

Reporter : Ida

Loading

278 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *