Lpk | Kediri – Antusiasme warga Kampung Baru Keluarahan Mrican Kecamatan Mojoroto Kota Kediri patut di acungi jempol,semangat gotong-royong sangatlah bagus.Demi keamanan dan kenyamanan warga di masa pandemi covid-19,sampai saat ini masih rutin melakukan penyemprotan desinfektan seminggu sekali dengan cara bergantian untuk petugas penyemprotannya.
Penyemprotan menyasar wilayah sekitar RT 05 ,terutama di tempat warga yang melakukan isolasi mandiri di rumah (isoman).Demi memutus mata rantai penyebaran covid 19.
Tingginya antusiasme warga untuk melakukan penyemprotan disinfektan secara mandiri ini sesuai dengan yang diharapkan oleh semua warga Kampung Baru,khususnya di wilayah 05.
Arif, Ketua Yayasan Advokasi Lembaga Perlindungan Konsumen (YALPK) DPD Kota Kediri selaku warga Kampung Baru pun ikut angkat bicara “Gerakan massal penyemprotan disinfektan secara mandiri adalah untuk masyarakat, untuk kita semua.Sehingga, saya harap masyarakat juga ikut mendukung, dikarenakan Kota Kediri termasuk kawasan Zona Merah untuk angka pernyebaran Covid-19,” tegasnya.
Dengan di bangunya komunitas “Solidaritas Tanpa Batas” Arif berharap, “agar bisa membantu keluh kesah warga kelurahan Mrican terutama warga Kampung Baru dengan semangat gotong-royong/saling bantu-membantu antar sesama warga tanpa pamrih,” pungkasnya.
Hanok selaku ketua RT 05 kampung Baru Kelurahan Mrican sangat berterima kasih sekali pada warganya terutama yang tergabung dalam relawan “Solidaritas Tanpa Batas”,atas upaya dan kesediaannya untuk bergotong royong bersama sama melakukan yang terbaik bagi lingkungan.
“Saya sebagai Ketua Rukun Tetangga 05 sangat berterima kasih sekali pada semua warga atas gotong royong yang sudah dilakukan demi untuk sama sama menjaga dan memberikan yang terbaik pada lingkungan kita ini.Tak lupa saya juga sangat mengapreasi sekaligus sangat berterima kasih untuk para relawan “Solidaritas Tanpa Batas 05″atas apa yang sudah di lakukan untuk lingkungan”ungkapnya.
Reporter : Arif-Effendi