YALPK | Surabaya – Sejak dibuka pada Jumat lalu, Latihan Bersama Flash Thunder Iron 19-2441 antara Kopaska TNI AL, dalam hal ini Satkopaska Koarmada II bersama US Special Operations Commands Pacific Naval Special Warfare Unit -1 (SOCPAC NSWU-1) telah memasuki seri latihan Kesehatan Lapangan dan Menembak Pistol, yang dilaksanakan di Lapangan Tembak J.W. Kainama, Pesapen Surabaya, Selasa (23/07/19).

Pada sesi latihan Kesehatan Lapangan, tim US SOCPAC NSWU-1 berbagi ilmu dan pengalaman dengan personel Satkopaska Koarmada II , dalam penanganan secara darurat terhadap personel yang mengalami cedera baik ringan maupun berat.

Sedangkan dalam latihan Menembak Pistol, kedua tim saling berbagi ilmu tentang cara menembak yang akurat dan tepat sasaran, dalam berbagai jarak dan dalam waktu yang singkat.

Sementara itu Dandenlat Flash Thunder Iron 19-2441 Mayor Laut (P) Tunggul Waluyo menyampaikan bahwa materi maupun praktek yang dilaksanakan kedua tim secara bersama-sama bertujuan untuk meningkatkan kualitas, profesionalisme, dan kerjasama personel dari kedua negara

“ Kami berharap dan percaya latihan ini akan meningkatkan hubungan bilateral dan menimbulkan efek positif untuk mempererat tali persaudaraan antara kedua angkatan laut dan antar kedua negara yang telah terjalin selama ini “, pungkas Pasharmat Satkopaska Koarmada II ini. ( ir )

Loading

441 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *