Lpk| Jombang – Pada hari Minggu,(12/6/2022) sekira pukul 05.15 wib, MUCHAMMAT ABDUL SALAM CHILMI warga Dusun Tragal Rt 01 Rw 04 Desa Kedungpapar Kecamatan Sumobito Kabupaten Jombang, membuang sampah di depan rumahnya, tepatnya di tanggul sungai pinggir jalan Raya Sumobito.

Saat mau membuang sampah, dirinya melihat ada sesuatu seperti boneka di bungkus plastik warna hitam, setelah melihat isi plastik warna hitam tersebut, dirinya mencium bau kurang sedap, setelah di teliti ternyata, yang tadinya dia kira boneka, ternyata sosok mayat bayi yang sudah membusuk.

Sontak setelah menemukan kajadian tersebut, MUCHAMMAT ABDUL SALAM CHILMI melaporkan kepada ABDUL FARUQ yang tak lain adalah kepala Dusun Tragal, kemudian ABDUL FARUQ mengajak ALI MUNTOHA untuk mengecek di lokasi tempat di temukan mayat tersebut, setelahnya ABDUL FARUQ melaporkan temuan warganya tersebut ke Polsek Sumobito.

Berdasar pada laporan LP Nomor : LP / B / 25 / VI / 2022 / SPKT / POLSEK SUMOBITO / POLRES JOMBANG / POLDA JAWA TIMUR, Tanggal 12 Juni 2022, Ka.Polsek Sumobito AKP Miftakhul Amin bergerak cepat mendatangi lokasi di bantu beberapa anggota dan Unit Identifikasi INAFIS Polres Jombang beserta pegawai Puskesmas Sumobita untuk melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Hingga berita ini di turunkan, masih belum ada terduga pelaku pembuangan bayi dan motivasi pelaku hingga tega membuang bayinya di sungai.

Reporter Yanti-Teguh

Loading

181 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *