Lpk | Tulungagung – Guna menyerap Aspirasi warga demi kemajuan dan membangun Desa yang bermartabat, pemerintahan desa Domasan,Kecamatan Kalidawir,Tulungagung melaksanakan kegiatan Musyawarah Dusun ( MusDus ) tampung Aspirasi. Kegiatan Musyawarah Dusun (MusDus) dilaksanakan di depan halaman desa Domasan tepatnya Rumah Bpk irwan /perangkat Desa. Minggu 15 January 2023.

Kegiatan MusDus dihadiri 35 0rang, diawali pembukaan oleh Ketua Dusun Bpk Agus, pembacaan agenda dan mekanisme
Kegiatan Musyawarah Dusun oleh perangkat Desa Bpk irwan. Pemaparan sebagai masukan untuk bahan Musyawarah dan diskusi,Rembug penentuan tim delegasi dusun yang akan mewakili Dusun pada Forum Musyawarah Desa nantinnya.

Untuk Kegiatan Musyawarah Dusun ini Terbagi menjadi Dua sesi, untuk sesi pertama yang dilaksanakan di Dusun Tuban, dan sesi kedua diadakan Dusun banjaran. Hal ini dikarenakan Desa Domasan terbagi menjadi 2 Dusun yaitu Tuban dan Banjaran.

Musyawarah Dusun ( MusDus) diadakan untuk Serap Aspirasi warga di wilayah tersebut. Tujuan dari MusDus ini adalah mengidentifikasi potensi dan permasalahan di lingkungan dusun, mencakup bidang sosial budaya , ekonomi produktif warga dan sarana prasrana fisik lingkungan, dan mencari alternatif solusi atau pemecahan masalahnya.
Jadi semua aspirasi / usulan warga bisa diserap dan hasil dalam musdus tersebut, akan di rekap oleh Tim penyusun RPJMDes dan diajukan kepada BPD dan Pemerintah Desa .
Selanjutnya menetapkan usulan prioritas pembangunan yang akan menjadi bahan masukan dalam pelaksanaan forum Musrenbang Desa nantinya. Musyawarah Dusun kali ini membahas Kegiatan yang belum terkaper dikarenakan adanya wabah pandemi Covid -19 , dan Pembahasan kegiatan di tahun 2023.

Berikut hasil Musdus Dusun banjaran, Desa Domasan yang akan di realisasikan pada tahun 2023.

1. Talud BK Sekdes Ke Timur 301 meter bagian Selatan.
2. Talud Bk Sekdes ke timur 55 meter bagian Utara.
3.Rabat Batas Sekdes ke timur dan ke barat 741 M.
4. Talud Dam Ringin ke timur 138 meter.

Kepala Desa Domasan Drs. H. Maksum menambahkan, Semoga Dengan hasil Musdus ini benar -benar bermanfaaat bagi masyarakat dan semoga kesejahteraan masyarakat segera terwujud. Segala gagasan Serta idealogis para tokoh desa akan dijadikan tolak ukur dalam memajukan perekonomian pemerintahan desa., ” Pungkasnya.

Reporter : Mujiono

Loading

135 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *