Lpk | Sidoarjo – Program Rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) Mandiri yang diinisiasi Koramil 0816/14 Taman Kodim 0816/Sidoarjo, sudah mencapai 80 persen, satu unit rumah tersebut berada di Desa Bringinbendo Kecamatan Taman Kabupaten Sidoarjo, Kamis (21/03/2024).

Rumah milik Bpk Hamim Hudlory (43) Dusun Bendo RT 04 RW 01 Desa Bringinbendo Kecamatan Taman, Kabupaten Sidoarjo yang mulai direnovasi awal bulan Maret mulai dari pembongkaran, Pembuatan Ventilasi ruang tamu dan perbaikan tembok, pemasangan kramik lantai serta atap rumah.

Peltu Slmet selaku Babinsa Bringinbendo disela kegiatan tersebut mengatakan, renovasi pembangunan RTLH Mandiri telah kami kerjakan sudah mencapai 80% pengerjaannya, sudah memenuhi target yang telah ditetapkan, setelah itu dilanjutkan finishing atau penyelesaian.

“Kegiatan Rehabilitasi RTLH tersebut merupakan Program Kerja Kodim 0816/Sidoarjo dalam membantu merenovasi rumah milik masyarakat kurang mampu.”ungkapnya.

Dirinya berharap, dengan upaya yang dilakukan oleh pihaknya bersama masyarakat tersebut dapat meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan pemilik rumah beserta keluarganya, serta mewujudkan kemanunggalan yang solid antara TNI dengan rakyat.

Reporter : Edy

Loading

66 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *