Lpk | Klaten – Babinsa Koramil Jogonalan Sertu Mujiyono tidak bosan-bosan mensosialisasikan pencegahan Covid-19 bersama Bhabinkamtibmas dan perangkat desa Plawikan, kec.Jogonalan kab.Klaten,. Kamis (30/04/2020).

Kehadiran Babinsa dan bhabinkamtibmas di Balai Desa Plawikan bertujuan untuk lebih mempererat hubungan silahturohmi dan kekeluargaan, sekaligus meningkatkan kerjasama dalam mengatasi serta mencegah penyebaran covid 19.

Dalam Kesempatan itu Babinsa mengatakan “Upaya memutus mata rantai pandemi Covid-19 terus dilakukan semua pihak. Dalam penanganan pencegahan penyebaran virus corona dibutuhkan Kekompakan dan sinergitas serta kerjasama yang baik dari seluruh kalangan, baik pemerintah maupun masyarakat.

Kepala Desa Plawikan Supriyadi menambahkan, dalam hal tersebut pihaknya menekan bahwa dibutuhkan kerja sama yang solid serta kerja aktif dari masing masing fungsi tugas terutama ketersediaan informasi tentang data warga.

Mari sama-sama bersinergi dengan pihak medis. Jika ada masyarakat yang diduga terpapar virus corona, agar pihak medis bisa langsung merawatnya secara intensif, Pungkas Kades.(0723/red)

Loading

288 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *