Lpk | Lamongan – Kualitas material untuk rehab RTLH warga harus terjamin sehingga dalam setiap pengerjaan bangunan akan kokoh dan tidak mudah retak seperti yang di laksanakan oleh anggota Satgas TMMD 109 Kodim 0812 Lamongan di Desa Tebluru, Kecamatan Solokuro, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur,
Waktu yang tak lama lagi membuat Seluruh pengerjaan, Desa Tebluru harus di gas pol sebelum TMMD ditutup nantinya.
Sertu Deby saat ditemui di lokasi TMMD mengatakan, anggota Satgas dan warga Desa Tebluru segera mengayak pasir mumpung pasir tidak terlalu basah, karena pasir merupakan menu utama dalam rehab rumah selain semen dan batu bata, katanya.09/10/20.
” Satgas TMMD dan warga pada kesempatan ini, adalah melaksanakan pemlesteran untuk mengejar waktu yang tersisa, diharapkan sebelum TMMD di tutup pengerjaan dapat terselesaikan dan dengan tidak mengurangi kualitas dari bangunan itu sendiri,” ungkapnya.(0812)