YALPK | Klaten – Serda Ibnu Nugroho Babinsa Koramil 17 Karangdowo Kodim 0723/Klaten melaksanakan karya bhakti bersama warga binaan pada pengecoran jalan di Dukuh Jetis Desa Bakungan Kecamatan Karangdowo Kabupaten Klaten, Selasa (17/09/19).

Sudah menjadi keharusan seorang Babinsa untuk selalu berada di tengah tengah warganya dalam suka maupun duka. Terbukti dengan yang dilakukan Serda Ibnu bersama warganya melaksanakan pengecoran jalan di Dukuh Jetis.

 

Pada kesempatan itu Serda Ibnu mengungkapkan bahwa pengcoran jalan ini menggunakan dana aspirasi dan swadaya masyarakat Dukuh Jetis Desa Bakungan. Warga yang memiliki rejeki lebih, dengan ikhlas untuk menyisihkan rejekinya untuk pembelian bahan pengecoran jalan.

“ warga Jetis berkeinginan jalan diperkeras, sehingga saat musin hujan nantinya jalan tidak becek, “ ungkap Serda Ibnu Babinsa Koramil 17 Karangdowo. Jalan yang dicor dengan panjang 450 m tebal 10 cm dan lebar 4,5 m.

Babinsa sangat bangga dengan warganya yang memiliki semangat gotong royong dan kemauan untuk membangun dan memajukan dukuh dan desa nya. Dengan jalan yang di cor akan dapat mempermudah akses jalan dalam beraktifitas sehari hari.(0723/red)

Loading

321 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *