Lpk | Sidoarjo – Babinsa Serka Muttakim dan Babinkamtibmas Aiptu Andre dampingi Pemdes, dalam penyaluran BLT-DD tahap kedua kepada warga miskin terdampak Covid-19, di Desa Kraton Kecamatan Krian Kabupaten Sidoarjo, Selasa pagi tanggal, 16 Juni 2020 dimulai pukul 09.00 wib sampai selesai.

Kegiatan didampingi oleh Pj. Desa Kraton Fauzy, Babinsa Serka Muttakim, Babinkamtibmas Aiptu Andre, Sekdes Sirojudin, Ketua BPD sdr. Nanang, Perangkat Desa, Pihak Bank Delta Arta dan pendamping Desa Kraton,Selasa, 16/6/2020.

Sekdes Kraton sdr. Sirojudin bahwa warga penerima bantuan dari dana desa sebanyak 150 orang ini dengan mekanisme penyaluran BLT-DD tahap kedua melalui rekening Bank Delta Atra, namun pihak Pemdes mencairkan dana tersebut selanjutnya diberikan secara langsung kepada warga Desa Kraton.

Didalam penyaluran BLT-DD tersebut sebagai upaya Pemdes untuk memudahkan warga menerima bantuan, dengan tidak perlu antri di Bank atau ATM untuk mencairkan dana, karena sebagian masyarakat penerima BLT-DD kurang mengerti cara penarikan uang melalui ATM, menurut Sekdes.

Warga Kraton yang tidak mau disebutkan namanya mengatakan, mekanisme penyaluran yang diselenggarakan di balai Desa sangat membantu sekali, karena kami masyarakat tidak perlu ke Bank untuk mencairkan dana tersebut, dan juga dapat terhindar dari tindak kejahatan termasuk menyesuaikan protokol kesehatan pada pandemi covid 19 ini, ungkap Serka Muttakim (tkm/red).

Loading

356 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *