Lpk | Sidoarjo – Sarana yang paling bagus untuk bergaul dengan warga masyarakat Desa Jati Alun Alun Kec. Prambon tidak mengenal tempat walaupun bertempat di warung Bpk.Katimin seperti saat ini, Kamis (2/01/2020).
Kegiatan yang dilakukan Babinsa serka Ahmad hadi tersebut guna mempererat menunjukan kedekatannya dengan masyarakat dalam menjaga wilayah teritorialnya tetap aman dan kondusif, seperti yang kita harapkan bersama.
“Kegiatan Komsos ini mencerminkan kepedulian seorang aparat teritorial kepada masyarakat ditengah-tengah warga binaanya serta siap membantu tanpa pamrih,” ucap Serka Ahamd Hadi.
Serka Ahmad Hadi mengungkapkan, Komsos tersebut merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan untuk mengetahui perkembangan situasi diwilayah binaan.
“Dengan berkomunikasi akan mempererat hububungan TNI dan rakyat semakin harmonis sehingga tercipta kemanunggalan TNI dan rakyat,” jelasnya.
Agus (40), salah satu warga masyarakat yang ikut dalam kegiatan Komsos, juga mengaku senang dengan keberadaan Babinsa di wilayah kampungnya.
“Hal ini bisa menjadi bukti bahwa TNI dan rakyat tetap kompak dan kuat. Makanya daerah kami selalu tetap aman karena ada jalinan komunikasi yang kuat,” pungkas (zy)