Lpk | Tulungagung – Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Tulungagung menggelar peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke-51, yang dilaksanakan di pendopo kongas arum kusumaning bangsa . Selasa (04/07/2923).

Acara peringatan diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia raya dilanjutkan mars PKK dan mars HKG PKK setelah itu pembacaan sejarah singkat PKK oleh sekretaris TP PKK Kabupaten Tulungagung, Ibu Edy Suyanto dan tampilan hadrah al-khodijah oleh ibu 1bu TP PKK Kabupaten Tulungagung dan ibu ibu TPPKK Kecamatan binaan, Ibu Syuk Maryoto Birowo.

Drs. Maryoto Birowo, MM Bupati Tulungagung dalam sambutannya menyampaikan aprisiasi yang setinggi tingginya kepada Tim Penggerak PKK baik dari Desa/Kelurahan, Kecamatan dan Kabupaten, atas prestasi yang diraih selama ini sehingga mengharumkan Kabupaten Tulungagung,” ungkapnya.

Bupati Tulungagung Drs, Maryoto Birowo,MM juga menjelaskan dimana pada Tahun 2022 menjadi Juara I (Pertama) 10 Program Pokok PKK Tingkat Propinsi Jawa Timur dan Tahun 2023 Juara I PKK Sehat Lestari Berencana Posyandu Bangga Kencana Tingkat Propinsi Jawa Timur.

Masih lanjutnya Drs. Maryoto Birowo,MM berharap Ibu-ibu Tim Penggerak PKK ini mampu memotivasi lingkungannya , khususnya para suami agar bisa melakukan tugas secara cepat dan peka menangkap permasalahan sosial serta tidak segan untuk bersinergi dengan Tim Penggerak PKK ,”tungkasnya.

Ditempat yang sama Ketua TP PKK Kabupaten Tulungagung Ibu Siyuk Maryoto Birowo menjelaskan, peringatan HKG PKK dilaksanakan setiap tahun, dan kegiatan ini bertujuan untuk menumbuh kembangkan semangat serta energi baru pada setiap karya dan krida gerakan PKK.

Semangat dan energi baru ini harus senantiasa kita gelorakan untuk menumbuhkan motivasi bagi kader PKK mencapai tujuan sebagaimana visi dan misi gerakan PKK”, terangnya.

Lanjut kata Bu Siyuk Maryoto Birowo menerangkan peringatan HKG PKK ke 51 tahun 2023 kali ini dengan tema bergerak bersama menuju keluarga sejahtera dan tangguh, wujudkan indonesia tumbuh tema ini mengandung makna yang sangat mendasar untuk gerakan PKK pada era masa kini, yakni kebersamaan dan keterpaduan yang harus kita curahkan untuk peningkatan kesejahteraan keluarga dan masyarakat secara keseluruhan.

Tema HKG PKK ke 51 tahun 2023 juga bermakna bahwa gerakan PKK senantiasa tumbuh dan berkembang sesuai dengan dinamika perkembangan di negara kita. “seiring dengan hal tersebut maka TP PKK beserta kader kader penggeraknya harus menjadi motivator, pelopor dan pembaharuan yang inspiratif”, ucap siyuk Maryoto Birowo.

Dalam kegiatan ini juga dilaksanakan penyaluran bantuan kepada lansia kurang mampu berjumlah 100 orang dari 19 kecamatan hasil kerjasama TP PKK kabupaten Tulungagung dengan Dinas Sosial. Bantuan penanganan balita stunting sejumlah 10 anak kerjasama TP PKK Kabupaten Tulungagung
dengan baznas dan K3S, bantuan biaya pengobatan kepada warga masyarakat kurang mampu yang menderita sakit sejumlah 7 orang.

hadir dalam kegiatan tersebut,Bupati Tulungagung beserta Bapak Wakil Bupati Tulungagung, Kapolres Tulungagung , Dandim 0807, ketua pengadilan, Kejaksaan, kepala BNN Tulungagung bapak sekretaris daerah beserta pimpinan OPD Kabupaten dan Kecamatan se-Kabupaten Tulungagung, Ibu ibu dari unsur organisasi wanita, mitra kerja tp pkk dari bank Jatim, BRI, bank daerah, BNI, Baznas serta ibu ketua TP PKK Kecamatan, Desa dan Kelurahan se kabupaten tulungagung.

Dalam kegiatan tersebut juga dimeriahkan berbagai tampilan yakni : Kesenian Reog yang diperankan oleh Ibu ibu Ketua TP PKK kecamatan se-kabupaten Tulungagung ,dan line dence oleh ibu ibu ketua TP PKK perwakilan Desa dari Ibu kades .

Reporter : Mujiono

Loading

1,906 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *