Lpk| jombang – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Jombang, menggelar kegiatan Pelatihan Peningkatan Kapasitas Kepala Desa (Kades), Rabu (07/04/2021) di Ruang Bung Tomo Kantor Pemkab Jombang,

Dalam kesempatan itu Bupati Jombang Hj Mundjidah Wahab menyampaikan, bahwa kegiatan pelatihan bertujuan untuk mengajarkan semua Kepala Desa (Kades) untuk meningkatkan kapasitasnya sebagai pamong desa. Sebagai pimpinan di desa, tentunya harus tahu hak, kewajiban, kewenangan serta larangan.

“Dari masing masing instansi tadi, sudah menyampaikan. Seperti Kajari, memberikan kebebasan kepada kepala desa untuk konsultasi terhadap masalah hukum dan membuat masyarakat Jombang, menjadi lebih nyaman,” kata Bupati Jombang.

Lebih lanjut dikatakan Bupati Jombang, Pemerintah Kabupaten juga memiliki peran untuk bisa membuat masyarakat meningkatkan rasa kebersamaan di desa. Tujuannya, tentu untuk meningkatkan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat dengan cara terus meningkatkan inovasi, kreatifitas dari desa.

“Supaya juga tidak takut melaksanakan program-program dan melaksanakan anggaran yang sudah direncanakan. Sehingga, sesuai dengan aturan yang ada dan tepat,” ujarnya.

Masih menurut Bupati, Kepala Desa memiliki tugas yang bersinggungan dan berhadapan langsung dengan masyarakat. Untuk itu, Kepala Desa harus betul-betul menghilangkan serta tidak boleh mendiskriminasi warganya.

“Keberhasilan pembangunan suatu daerah, ditopang oleh desa. Jadi, semua tergantung dari kemajuan desa dalam melaksanakan program-program pembangunan yang sudah direncanakan oleh kabupaten maupun pusat. Sehingga, kita mengharapkan desa yang ada di Kabupaten Jombang, ini benar-benar menjadi desa yang maju, desa yang mandiri desa yang kreatif, desa yang inovasi. Sehingga dapat mensejahterakan masyarakat,” harapnya.

Sementara itu, Kepala DPMD Kabupaten Jombang, Sholahudin Hadi Sucipto menjelaskan, pelatihan ini sebagai salah satu upaya pemberian motivasi dan pemahaman serta mengingatkan kembali tugas pokok dan fungsi kepala desa.

“Yang kedua, ini juga forum silaturrahmi Forkopimda Jombang dengan kepala desa, agar nanti ada sesuatu hal, komunikasinya lancar,” pungkasnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Bupati Jombang, Hj Mundjidah Wahab, Ketua DPRD Jombang, Kajari Jombang, Kepala DPMD Jombang, Kapolres Jombang, Kodim Jombang Forkopimda Kabupaten Jombang dan 306 Kepala Desa. Namun, karena masih dalam masa pandemi, jadi dibagi menjadi dua gelombang.

Reporter : Yanti-Teguh

Loading

282 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *