Lpk | Makassar – Komandan Gugus Tempur Laut (Danguspurla) Koarmada II, Laksamana Pertama TNI Rahmat Eko Rahardjo mewakili Pangkoarmada II membuka Latihan Operasi Gabungan Terpadu Penanggulangan Bencana (Gulben) Koarmada II TH. 2019 di Mako Lantamal VI, Makasar, hari ini, Selasa (19/11/2019).
Dalam amanatnya yang dibacakan oleh Danguspurla, Panglima Koarmada II Laksamana Muda TNI Heru Kusmanto, memberikan penekanan kepada peserta latihan, bahwa kondisi geografis Indonesia yang unik menyebabkan bencana alam dapat terjadi sewaktu-waktu tanpa peringatan, khususnya di wilayah kerja Lantamal VI.
“Sebagai bagian integral dari TNI, maka salah satu tugas pokok kita di masa damai adalah memberikan bantuan penanggulangan bencana alam.”
“Latihan operasi yang kita laksanakan ini mulai dari perencanaan hingga pelaksanaan operasi adalah untuk meningkatkan kesiapsiagaan dalam menghadapi kontijensi yang terjadi berkaitan dengan bencana alam.”
“Oleh karena itu, manfaatkan kesempatan latihan ini dengan sebaik-baiknya sekaligus untuk merefresh kembali kemampuan yang dimiliki, sehingga akan lebih mahir baik secara teknis maupun taktis,” pungkas Laksma TNI Rahmat Eko, saat membacakan amanat Panglima Koarmada II.
Dalam Latihan Operasi Gabungan Terpadu ini panglima menjabat sebagai direktur latihan, sementara Danguspurla menjabat sebagai Wakil Direktur Latihan.
Pada acara pembukaan yang dilaksanakan di gedung Sultan Hasanudin Mako Lantamal VI, nampak Komandan Lantamal VI Laksma TNI Hanarko Djodi Pamungkas menggunakan seragam lengkap dengan ban warna merah di lengan kanannya, tanda jabatan latihan beliau sebagai Pangkogasgabpad (Panglima Komando Tugas Gabungan Terpadu).
Usai acara pembukaan, wadirlat didampingi oleh pangkogasgabpad dan para pejabat latihan meninjau posko yang berada di area Lantamal VI. Latihan ini dijadwalkan berakhir pada hari Jumat 22 Nopember 2019.
Nampak hadir dalam latihan Asops Danguspurla Koarmada II, Komandan KRI AHP-355, Komandan KRI KST-356, Perwakilan Kodam XIV Hasanuddin, perwakilan Ditpolair Polda Sulsel, perwakilan Wing II Paskhas, Perwakilan Kansar Kota Makassar dan Perwakilan BPBD Kota Makassar serta unsur terkait lainnya. ( ir )