Lpk | Sidoarjo – Danramil 0816/15 Sukodono Kapten Inf Kabul Tarmanto bersinergi dengan Kapolsek dan Camat Sukodono bersama Bupati Sidoarjo melaksanakan kegiatan Sarasehan Karang Taruna Desa Se-kecamatan Sukodono dengan tema “Optimalisasi Pemuda Dalam waktu Peningkatan Potensi Lokal Desa di Kecamatan Sukodono” bertempat di Pendopo Kantor Kec. Sukodono Kab. Sidoarjo, Selasa malam (20/6/2023).
Danramil 0816/15 Sukodono Kapten Inf Kabul Tarmanto dalam sambutannya mengatakan, “Remaja Karangtaruna adalah pemuda generasi penerus Bangsa, harus dapat berkontribusi demi kemajuan bangsa, karang taruna diharapkan dapat menjaga sinergi yang ada.
“Selain itu keberadaan TNI POLRI diwilayah sebagai pembina semua organisasi kemasyarakatan yang ada, akan selalu berkoordinasi dengan Muspika dalam membangun SDM yang berakal positif, berwawasan kebangsaan, cintah tanah air”, ucap Danramil.
“Karang Taruna untuk menjadi pelopor dalam membangun Keamanan dan Ketertiban di Desanya”, tutupnya.
Tampak hadir dalam kegiatan tersebut, Bupati Sidoarjo yang di wakili Ketua Karang taruna Kab. Sidoarjo Abd.Muklis., Camat Sukodono Drs Moch Solichin SH. Beserta Staf, Danramil 0816/15 Sukodono Kapten Inf Kabul Tarmanto, Kapolsek Sukodono yang diwakili Aibtu Andre, Ketua karang taruna Kec. Sukodono Mirza Ramadhan Syarif, Kepala Desa sekecamatan Sukodono, Pemuda pemudi karang tarunaperwakilan dari masingĀ² Desa se-kecamatan Sukodono.
Reporter : Edy