Lpk | Klaten – Danramil 20 Cawas Kapten Cpl Tridjoko bersama Kepala Desa Burikan Surata dan Babinsa Koramil 20 Cawas cek lokasi longsoran di perbukitan Putih Perbatasan antara Cawas Kabupaten Klaten dengan Ngawen Kabupaten Gunungkidul DIY, Kamis ( 20/2/2020 ).
Cek longsoran Guna memastikan dan mengantisipasi serta meminimalisasi kerugian baik personil maupun materiel warga di lereng bukit. Longsoran terjadi berawal dari hujan deras yang mengguyur wilayah perbatasan Cawas dengan Ngawen Gunungkidul sejak rabu malam hingga kamis dini hari, di tenggah hujan deras tiba tiba terdengar gemuruh suara longsoran tanah dan batu.
Menurut Surata Kades Burikan telah terjadi dua kali longsoran pada lokasi yang berbeda yaitu longsoran yang pertama menuju ke lokasi persawahan kas Desa dan longsoran bebatuan di lokasi ke dua berjarak +60 meter runtuh masih di lereng bukit namun mengarah ke pemukiman warga,” ungkap Kades Burikan.
” Beruntung luncuran bebatuan itu tertahan di pepohonan sehingga tidak sampai ke pemukiman penduduk,” kata kades Burikan.
Sementara itu Danramil 20 Cawas bersama Camat dan Wakapolsek Cawas sebelum kejadian tanah longsor dan guguran bebatuan datang ke Kantor Kecamatan Tetangga yaitu Camat Ngawen, Kabupaten Gunung kidul Daerah Istimewa Jogjakarta guna koordinasi dan komunikasi akan Bahaya Bukit Gunung Putih yang sangat Potensi Longsor dan mengancam pemukiman warga Kabupaten Gunung Kidul dan Klaten.
Danramil 20 Cawas Kapten Cpl Tridjoko menyarankan untuk adanya Mitigasi (meminimalisir Dampak bahaya ) guguran batu dengan Cara memecah Batu putih yg di lereng atas Bukit yang sudah Condong dan potensi meluncur ke Bawah bila Hujan deras tiba serta menghimbau kepada masyarakat yang berada di kawasan rawan longsor untuk tetap waspada saat hujan deras.
“Kami berharap masyarakat tetap waspada guna mengurangi resiko bencana apalagi cuaca tidak menentu lebih baik mengungsi ke sanak saudara yang aman,” katanya.
” Kesiapsiagaan penting sebagai upaya mitigasi bencana terutama penduduk di bawah bukit seperti warga di Dukuh Mundon dan Groyokan, ada 159 Kepala Keluarga di Desa Burikan Cawas di minta untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap ancaman longsoran bukit putih di musim hujan ini,” jelas Danramil Cawas.(0723/red)