YALPK | Surabaya – Disela padatnya jadwal kerja sebagai Panglima Komando Armada II, Laksamana Muda TNI Heru Kusmanto menyempatkan waktu untuk nonton bareng Film Midway, di Bioskop Grand City XXI Surabaya pada Selasa malam (12/11).
Ikut nonton bareng bersama Pangkoarmada II antara lain, Kas Laksma TNI Iwan Isnurwanto, Danguspurla Laksma TNI Rahmat Eko Rahardjo, para Asisten, para Kepala Satuan Kerja (Kasatker), para Komandan Satuan Kapal serta Komandan KRI jajaran Koarmada II di pangkalan.
Selama film diputar Pangkoarmada II terlihat menikmati adegan demi adegan hasil besutan sutradara terkenal berkebangsaan Jerman Roland Emmerich. Film Midway yang berdurasi 138 menit ini mengisahkan tentang perjuangan para penerbang militer dan pelaut AL AS di kapal induk USS Enterprise untuk mengalahkan carrier fleet Jepang yang belum diketahui posisinya. Sebelumnya AL AS mengalami kekalahan total di Pearl Harbor, Hawaii pada Desember 1941, akibat serangan udara yg dilakukan secara tiba-tiba oleh Jepang.
Ditemui usai menonton, Herru-sapaan akrab orang nomor satu di Koarmada II ini mengatakan, bahwa film Midway tidak semata sebagai hiburan, namun didalamnya mengandung nilai kepahlawanan dan kegigihan seorang prajurit Angkatan Laut dalam menyelamatkan aset penting negaranya dari serangan musuh.
“Film ini mengandung nilai patriotik, seorang prajurit yang gigih dalam menyelamatkan aset negaranya yang menjadi target serangan musuh. Saya yakin film ini bisa menginspirasi dan memotivasi prajurit TNI AL dalam mengabdikan diri di kapal perang (KRI),” pungkas Heru. ( ir )