Lpk | Kediri – Kebersamaan dan solidaritas yang tinggi telah di tunjukan warga Rt 05 Rw 06 kampung Baru Kelurahan Mrican Kecamatan Mojoroto kota Kediri, dengan gotong royong membersihkan ruas jalan kampung dan memperbaiki paving jalan,pada minggu 29 desember 2019.

Dengan rasa kebersamaan dan juga solidaritas,warga bahu membahu bersama sama mengerjakan pembersihan dan perbaikan jalan kampung,hal tersebut dilakukan agar senantiasa kampung lebih terlihat bersih,sehat dan asri.

Hanok (48) selaku Rt 05 mengutarakan,”saya sangat bangga dengan kebersamaan ini,warga sudi menyempatkan waktu untuk bergotong royong dalam pembersihan dan perbaikan jalan.Saya selaku RT 05 sangat berterima kasih sekali untuk semua ini,”ungkapnya.

“Mudah mudahan kedepan kebersamaan ini bisa terjaga dan dapat lebih erat lagi,demi kemajuan dan kebaikan lingkungan kita ini,”imbunya.

Sugianto (46) salah satu warga yang ikut dalam gotong royong tersebut juga menuturkan harapannya,”saya selaku warga juga berharap, hal seperti ini akan bisa selalu tercipta,dengan dukungan semua pihak dan kebersamaan antar warga juga pemerintah desa saya yakin akan ada kemajuan yang lebih baik lagi.

Kebersihan lingkungan sangatlah penting untuk di perhatikan bersama,apa lagi pada musim penghujan seperti ini.Guna agar selalu terjaga kesehatan dan kenyamanan warga, perlu dukungan dan gerakan semua pihak,khususnya kesadaran warga sendiri dan dari pemerintah desa maupun kota setempat.

Mengutamakan solidaritas dan kebersamaan yang tinggi adalah bekal utama yang sangat mendasari terciptanya kemajuan yang lebih baik. “Solidaritas tanpa batas” urip rukun tetep eling lan waspodo.(ar)

Loading

315 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *