Lpk | Trenggalek – Kepala Kepolisian Resort Trenggalek AKBP Doni Satria Sembiring, S.H., S.I.K., M.Si. didampingi beberapa pejabat utama menggelar silaturahmi ke salah satu pondok pesantren di Trenggalek tepatnya di Ponpes Al Badar yang beralamat di Desa Gondang Kecamatan Tugu, Jum`at (26/06/20).

Kunjungan Kapolres ini disambut hangat oleh pimpinan sekaligus pengasuh Ponpes Al Badar KH. Sulaiman Zuhdi beserta para santrinya.

“Memperingati Hari Bhayangkara ke-74 sekaligus bersilaturahmi kepada beliau KH. Sulaiman Zuhdi sebagai salah satu tokoh agama dan sesepuh di Kabupaten Trenggalek” Ucap AKBP Doni Satria

Dalam kesempatan tersebut, AKBP Doni memohon dukungan dan do`a restu dalam rangka penguatan Kamtibmas di Kabupaten Trenggalek agar tetap aman dan kondusif. Pihaknya juga menuturkan perlunya membangun sinergitas antara Polri dan tokoh agama dan masyarakat melalui Forum Kemitraan Polisi dan Masyarakat (FKPM) yang saat ini dalam progres akselerasi.

Sementara itu, KH. Sulaiman Zuhdi memberikan apresiasi kepada jajaran Kepolisian atas upayanya memelihara keamanan di Trenggalek. Kyai kharismatik ini juga menyatakan siap mendukung sepenuhnya tugas-tugas Kepolisian dalam menjaga stabilitas Kamtibmas Trenggalek yang mantap dan kondusif.

Dalam kesempatan tersebut, AKBP Doni juga menyerahkan sejumlah bantuan berupa beras dan paket sembako kepada pengurus Pondok pesantren Al Badar. Tak ketinggalan pihaknya juga mengimbau agar para santri tetap memperhatikan protokol kesehatan ditengah pandemi Covid-19 dengan mengenakan masker, sering mencuci tangan dan menjaga jarak aman serta tetap menjaga pola hidup sehat dan bersih.

“Semoga bermanfaat dan berkah untuk kita semua” Pungkasnya.

Sebagai informasi, dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-74, Polres Trenggalek telah menggelar beberapa kegiatan sosial lainnya seperti donor darah, penyaluran bantuan sosial bagi warga terdampak Covid-19, Santunan anak yatim, Rapid test gratis, bantuan APD kepada petugas chek point hingga resik-resik tempat ibadah dan TMP. (awr)

Loading

251 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *