Lpk | Surabaya – Jelang hari pencoblosan pelaksanaan Pilkada pemilihan Walikota-Wakil Walikota Surabaya tanggal 9 Desember 2020, sebanyak 60 kader Partai NasDem membelot.
Para kader NasDem ini membentuk Forum SURABAYA BERSATU menyatakan sikap mendukung pasangan calon (Paslon) Walikota-Wakil Walikota, Eri Cahyadi-Armuji atau Paket ER-JI. Deklarasi dukungan sudah dilakukan di Posko Relawan ER di Jalan Kutai Surabaya.
Mereka adalah Kader-kader Partai NasDem Surabaya yang membelot dari Induknya karena ketidak puasan dengan Kepemimpinan DPD Partai NasDem saat ini.
Menurut Suherman Matsai yang didampingi Tri selaku Koordinator Forum Surabaya BerSatu, kepada Lpk Nusantara Merdeka www.tabloidlpk.or.id Minggu (22/11/2020), bahwa mereka akan menyumbangkan sedikitnya 15 Ribu Suara dari 14 Kecamatan dan tidak menutup kemungkinan akan terus bertambah menjelang hari pencoblosan tanggal 9 Desember 2020 nanti.
“Kami menjatuhkan pilihan ke Eri Cahyadi karena Kami ingin memberikan kesempatan kepada Anak-anak Muda yang cerdas, smart, visioner dan berpengalaman sebagai arsitek Pembangunan Kota Surabaya untuk memimpin Surabaya,” kata Suherman Matsai.
Selain itu, katanya, Armuji adalah Politisi Senior, mantan Ketua DPRD Surabaya yang cukup berpengalaman membuat Regulasi atau Perundang-undangan untuk mengawal Eksekutif melaksanakan Program Pembangunan Kota dan mensejahterahkan Rakyat Surabaya.
“Jadi pas lah Pemimpin Surabaya akan datang adalah perpaduan antara Birokrat yang Santri dan Politisi yang sudah bekerja bukan baru akan bekerja,” pungkasnya.
Nampak Tokoh-tokoh Senior Partai NasDem yang hadir Frankie Hardinanto, Gysbert Latumeten, Dodi, Sani, Tri dan lain-lain.(ir).