Lpk | Surabaya – Selesai dari Bojonegoro, Kapolda Jatim Irjen Pol Dr. Mohammad Fadil Imran, M.Si dan rombongan bersafari meninjau Kampung Tangguh Semeru di Perumahan Jetis Indah Kelurahan Jetis, Kecamatan Lamongan Kabupaten Lamongan, Senin (1/6/2020 pukul 17.00 WIB.
Kedatangan Kapolda Jatim dan rombongan disambut Kapolres Lamongan AKBP Harun, Bupati Lamongan H. Fadeli, S.H., M.M. dan Unsur Forkopimda Kab. Lamongan lainnya serta para relawan Kampung Tangguh Semeru.
Setelah melalui protokoler covid 19 atau protokol kesehatan, Kapolda Jatim menerima paparan dari Kapolres Lamongan tentang keberadaan Kampung Tangguh Semeru dan segala upaya yang dilakukan dalam rangka mencegah berkembangnya Vovid 19 serta penanganan dampak sosial ditimbulkan.
Selain itu Kapolda Jatim juga menerima penjelasan perwakilan relawan dari Kampung Tangguh Semeru Kel. Jetis Kecamatan Lamongan.
Dalam giat tersebut, Kapolda Jatim melakukan peninjauan terhadap pos penangan Covid 19, ruang kesehatan, rumah isolasi, lumbung pangan, ruang informasi serta tempat budidaya ikan lele.
Selain itu Kapolda Jatim bersama Forkopimda Kabupaten Lamongan juga meninjau pembangunan rumah sakit yang diperuntukkan bagi penanganan Covid 19.
Kampung Tangguh Semeru ini merupakan salah satu wujud soliditas dan kerja sama yang baik antara TNI – Polri, Pemerintah Daerah dan elemen masyarakat yang dibangun bersama sama, sehingga diharapkan pandemi covid 19 dan dampak sosial yang ditimbulkan dapat kita tangani secara maksimal.
” Saya datang ke sini untuk melakukan supervisi terhadap Kampung Tangguh Semeru yang telah saya canangkan. Mengenai kebutuhan makan dan atau bahan pokok warga Kampung Tangguh Semeru, karena sifatnya mandiri tentu akan disediakan oleh warga secara bergotong royong,” katanya.
Apabila ada kekurangan, lanjut Kapolda, akan dibicarakan oleh Forkopimda yaitu TNI – Polri dan pemerintah daerah untuk kita bantu kekurangannya.
” Saya berharap nantinya di setiap desa terbentuk adanya Kampung Tangguh Semeru, tidak hanya untuk menangani Covid 19 ini saja tetapi juga menangani permasalahan sosial yang lainnya” ujar Kapolda Jatim Irjen Pol Dr. Mohammad Fadil Imran, M.Si kepada rekan rekan media.
Mengakhiri kunjungan kerjanya, Kapolda Jatim Irjen Pol Dr. Mohammad Fadil Imran, M.Si menyerahkan bantuan Kapolri peduli Covid 19 yang diterima oleh relawan Kampung Tangguh Semeru, berupa 250 kg beras, 20 dus mie instan dan 60 liter minyak goreng.(ir).