Lpk | Sidoarjo – Partai yang tergabung di Kaukus Partai Non Parlemen dan Komunitas Topi Kwalik siap mendukung H. Kelana Aprilianto, SE untuk mengikuti Pilkada Sidoarjo sebagai Calon Bupati Sidoarjo yang akan digelar pada September 2020 mendatang. Acara tersebut digelar di Fave Hotel, Selasa (7/1/2020).
Dondik As, Ketua Panitia pelaksana yang juga Bos Topi Kwalik ini, bersama Kaukus Partai Non Parlemen yang terdiri dari Hanura, Perindo, Partai Berkarya DPD Sidoarjo, PSI, PKPI, Partai Garuda akan berjuang memenangkan H. Kelana Aprilianto dalam kontestasi Pilbup.
“Saya minta Kaukus Partai Non Parlemen bersama relawan Topi Kwalik kerja keras, cerdas untuk kemenangan Mas Kelana,” papar Dondik.
Sementara itu, menurut Kelana, bahwa ia akan memastikan maju dalam Pilkada 2020 dengan menggunakan kendaraan dari PDIP.
“Mohon doanya, agar jika saya diberi amanah dari masyarakat Sidoarjo, pasti saya akan membawa Kabupaten Sidoarjo menjadi lebih baik lagi,” tuturnya.
Pernyataan sikap juga dilontarkan dari Kaukus Partai Non Parlemen terhadap dukungannya kepada salah satu calon Bupati Sidoarjo yaitu H. Kelana Aprilianto, SE, yang berbunyi :
1. Siap mendukung H. Kelana Aprilianto, SE sebagai Calon Bupati Sidoarjo.
2. Siap memenangkan dan menggerakkan mesin partai dari Kaukus Partai Non Parlemen untuk memenangkan Pilkada Sidoarjo untuk H. Kelana Aprilianto sebagai Bupati Sidoarjo.
3. Siap menjalankan dan menerima arahan dari H. Kelana Aprilianto sebagai Calon Bupati.
4. Memastikan dan meyakinkan warga Sidoarjo agar bisa memilih pemimpin yang bisa membawa Sidoarjo lebih baik, aman dan maju yaitu H. Kelana Aprilianto, SE.(tz/red)