Lpk | Surabaya – Upaya pencegahan stunting sejak dini telah dilakukan secara masif di semua daerah, tidak terkecuali di wilayah Kelurahan Sumber Rejo Kecamatan Pakal, seperti halnya yang dilakukan di DK. Kauman RT. 3 RW. 2 pada hari ini, Kamis (20/10/2022).

Babinsa Koramil 0830/06 Benowo Kelurahan Sumber Rejo Sertu Kusman, bersama segenap elemen masyarakat dari unsur Kelurahan, Bikel Puskesmas Benowo, Staf Kesra dan KSH Kelurahan Sumber Rejo bersama-sama melakukan kegiatan guna percepatan pengentasan masalah stunting di masyarakat, khususnya di wilayah binaannya.

Kegiatan yang dilakukan hari ini pengukuran Berat Badan dan Tinggi Badan balita stunting, “ucap Kusnan”.
Lebih lanjut disampaikan juga bahwa hari ini juga dilakukan pemberian Biskuit dan Sufor oleh pak Lurah Sumber Rejo.

Kegiatan pendampingan ini merupakan tanggung jawab bersama dalam mewujudkan program pemerintah terkait persoalan kesehatan ibu dan anak. Hari ini kita kunjungi 2 balita stunting, semoga semua bisa berjalan dengan baik,” pungkasnya.

Reporter : Yanti

Loading

179 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *