Lpk | Surabaya – Polemik antara DPC dan DPD Partai NasDem terjadi di Surabaya. Ketua 14 DPC sepakat mengalihkan dukungannya kepada Pasangan Calon (paslon) Eri Cahyadi – Armuji yang diadakan konfrensi pers di Cafe Isolaris pada tanggal 9/11/2020 mendapat kecaman dari Ketua DPD.
GusMan Suherman Ketua DPC Partai NasDem Kec Tandes Surabaya waktu diwawancarai wartawan Tabloid Lpk – www.tabloidlpk.or.id melalui WhatsApp, Rabu (11/11/2020) pukul 10.30 WIB menuturkan “Sehubungan dengab Statemen Robert Simangunsong Ketua DPD Partai NasDem Surabaya dan Vinsensius Wk Ketua DPW Partai NasDem Jatim yang mengatakan Kami bukan lagi Pengurus DPC Partai NasDem karena sudah ada Pengurus Baru, sepertinya Mereka berdua tidak tau atau memang tidak faham bunyi SK DPC yang dikeluarkan oleh DPW Partai NasDem Jawa Timur, padahal Awey itu Mantan Sekretaris DPD Partai NasDem Surabaya, lucu saja kalau Dia tidak faham”.
Secara de jure SK Kami sebagai Ketua DPC masih berlaku, karena yang bisa menggugurkan SK Kami ada 3 hal :
1. SK Kami habis masa berlakunya dan tidak di perpanjang atau di cabut oleh DPW atau sudah ada SK Pengurus Baru (karena dalam SK Kami tidak ada masa berlakunya dan baru tidak berlaku kalau ada SK Baru).
2. Kami sebagai Ketua DPC di pecat secara tertulis oleh DPW karena DPW yang mengeluarkan SK tersebut.
3. Keanggotaan Kami di cabut oleh DPP karena DPP yang mengeluarkan Kartu Tanda Anggota (KTA).
Kalau salah satu dari 3 hal tersebut dilakukan berarti Kami sudah bukan Ketua DPC lagi atau bukan Anggota Partai NasDem lagi, tapi kenyataannya tidak ada satu pun yg dilakukan baik oleh DPP maupun DPW Jatim Partai NasDem, kata Suherman sapaan akrabnya
Dan apa yang Kami lakukan semata-mata bentuk protes terhadap perlakuan semena-mena, dan tidak lagi menghargai perjuangan Kami selama 5 tahun, untuk itu Kami siap dengan segala konsekwensinya, diberhentikan atau bahkan di keluarkan dari Keanggotaan Partai NasDem, tutupnya. (ir)