Lpk | Surabaya – Untuk pertama kalinya, Komando Pembinaan Doktrin, Pendidikan dan Latihan TNI AL (Kodiklatal) menggelar Kursus Teknologi Pendidikan (Sustekdik) di Propinsi Papua, tepatnya di Sorong. Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Pangkoarmada III Laksamana Muda TNI Dadi Hartanto, M.Tr. Hanla. di Mako Koarmada III, Sorong, Papua Barat.

Sustekdik diselenggarakan dalam rangka pelaksanaan Pendidikan Pertama Bintara (Dikmaba) dan Pendidikan Pertama Tamtama (Dikmata) TNI AL Program Khusus Wilayah Papua. Sustekdik diikuti oleh 54 peserta dari tiga satuan TNI AL yang berada di Sorong, yaitu : peserta dari Koarmada III sebanyak 12 orang, Pasmar III sebanyak 30 orang dan Lantamal Sorong sebanyak 12 orang.

Mereka dengan penuh antusiasme mengikuti kegiatan Sustekdik baik teori maupun saat melaksaan latihan praktek. Berbagai materi disampaikan dalam kegiatan ini, diantaranya penyusunan rencana garis besar program pembelajaran.

Kegiatan yang berlangsung selama dua minggu tersebut dapat berjalan dengan lancar, karena sarana dan prasarana yang digunakan dalam kegiatan ini cukup baik dan memadai.

Dalam pelaksanaan Sustekdik ini, Kodiklatal mengirim beberapa perwiranya ke Sorong, Papua, yaitu Komandan Pusat Latihan Operasi Laut (Danpuslatopsla) Kolonel Laut (P) Hendrik, Komandan Pusat Latihan Marinir (Danpuslatmar) Kolonel Mar I Wayan…., Letkol Laut (K) Wiranto, S.Pd., M.Si.

Tujuan dari kegiatan Sustekdik adalah membekali para peserta dengan pengetahuan dan ketrampilan teknis dibidang tenaga pendidik hingga mampu melaksanakan tugas sebagai staf tenaga pengasuh siswa di lembaga pendidikan, dalam hal ini Kodiklatal. (ir)

Loading

260 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *