Lpk | Barabai – Awali kegiatan setelah Hari Raya Idul Ftri 1441 H/ 2020 Kodim 1002/Barabai gelar acara halal bihalal di lapangan apel Makodim jalan Telaga Padawanan Kelurahan Barabai Timur Kecamatan Barabai Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Selasa, (26/5)
Acara halal bihalan digelar dalam suasana penuh kesederhasaan dengan tetap menerapkan protokol covid-19 (physical distancing/jaga jarak, pakai masker) salah satunya.
Dalam kesempatan tersebut Dandim 1002/Barabai Letkol Inf Muh Ishak H.Baharuddin, S.I.P.,M.I.Pol menyampaikan dalam suasana idul fitri ini, atas nama keluarga mengucapkan selamat hari Raya Idul fitri 1441 H/2020 mohon maaf lahir bathin.
Lebih lanjut Dandim menyampaikan dalam momen yang sangat baik ini hendaknya kita lebih meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, Tuhan Yang Esa sebagai landasan moral dalam pelaksanaan tugas, setelah sebulan lamanya kita berpuasa kita jadikan diri kita lebih baik lagi, dari segi kedisiplinan, jadikan sebagai landasan kebangkitan kita dalam pelaksanaan tugas pengabdian kepada bangsa dan negara,”ujarnya.
Masih menurut Dandim, Pendemi Covid-19 sampai saat ini belum mereda, untuk itu mari kita jaga kesehatan diri dan keluarga, dengan meningkatkan imunitas tubuh dan makan dengan makanan yang bergizi, sering cuci tangan menggunkan sabun dengan air yang mengalir serta jangan lupa pakai masker setiap kita melakukan kegiatan,’pungkasnya.(Pendim1002/ir).