Lpk | Klaten – Koramil 04/Pedan Kodim 0723/Klaten Di Pimpin Oleh Danramil Lettu Inf Eka Atmaja melaksanakan Karya Bakti Bersihkan sungai di Dukuh Sidokerso Desa Lemahireng Kecamatan Pedan ( Minggu 12/04/2020 )

Kegiatan Karya Bakti tersebut di pimpin langsung oleh Danramil 04/Pedan Lettu Inf Eka Atmaja yang di hadiri oleh Kepada Desa Lemahireng Beserta Perangkat Desa  dan Warga masyarakat dukuh Sidokerso. Sebelum melaksanakan kegiatan Karya Bakti Koramil 04/Pedan juga membagikan Masker kepada warga masyarakat.

Dalam kegiatan Karya Bakti tersebut Lettu Inf Eka Atmaja ( Komandan Koramil 04/Pedan ) juga menyampaikan Sosialisasi Himbauan terkait dengan Covid-19 kepada warga masyarakat yaitu Keluar dari Rumah Wajib menggunakan Masker , Untuk sering sering mencuci tangan pakai sabun atau menggunakan cairan antiseptik , Menjaga kesehatan diri dengan istirahat yang cukup , Makan makanan yang bergizi , Makan buah dan Sayur setiap hari serta Minum air putih yang cukup , Hindari perkumpulan terlebih dahulu. Tutur Danramil 04/Pedan

Bapak Suhardi (Kades Lemahireng) Menyampaikan “ Ucapan terimakasih kepada Danramil beserta Anggotanya yang telah melaksanakan kegiatan Karya Bakti di Desa Lemahireng semoga barokah dan bermanfaat dan semoga di desa Lemahireng tidak banjir lagi ” Amin. Ucap Kades Lemahireng.(0723/red)

Loading

250 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *