YALPK | Surabaya – Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) II, Laksamana Muda TNI Mintoro Yulianto, S.Sos., M.Si., didampingi Ketua Daerah Jalasenastri Armada (KDJA) II Ny. Dien Mintoro Yulianto, menghadiri Upacara Penutupan Pendidikan Taruna AAL Angkatan 64, bertempat di Gedung Maspardi AAL, Bumimoro Surabaya. Senin (08/07/2019).

Pada acara Tupdik dan Wisuda Sarjana Akademi Angkatan Laut (AAL) tersebut, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, S.E., M.M. mengalungkan medali kepada para wisudawan, yang merupakan para Taruna dan Taruni Angkatan ke-64. Sedangkan, Gubernur AAL Laksamana Muda TNI Edi Sucipto, S.E., M.M. menyerahkan ijazah dengan Gelar Sarjana Pertahanan S.Tr. (Han).

Pada upacara Penutupan Pendidikan dan Wisuda Sarjana AAL, tercatat 117 Taruna dan Taruni AAL angkatan ke-64 tahun 2019 dinyatakan lulus. Mereka terdiri dari Korps Pelaut 36 orang, Korps Teknik 23 orang, Korps Elektronika 18 orang, Korps Suplai 17 orang dan Korps Marinir 23 orang.

Taruna dan Taruni AAL angkatan ke-64 tahun 2019, yang tercatat sebagai lulusan terbaik dari masing-masing Korps dan mendapat piagam penghargaan, yaitu Korps Pelaut Sermatutar (P) Ariz Pama Yudhaprawira, S.Tr. (Han), Korps Teknik Sermatutar (T) Pungky Galuh Purnomo, S.Tr. (Han), Korps Elektronika Sermatutar (E) Jeins Abraham Reimas, S.Tr. (Han), Korps Suplai Sermatutar (S) Kadek Ayu Prabawati, S.Tr. (Han) dan Korps Marinir Sermatutar (M) Boby Anggy Dwiputra, S.Tr. (Han). Penghargaan ini diberikan kepada Taruna/Taruni AAL yang memiliki nilai prestasi tertinggi tiap-tiap korps, yang merupakan akumulasi aspek akademik, kepribadian dan jasmani.

Selanjutnya, untuk Taruna AAL angkatan ke-64 tahun 2019, sebagai lulusan terbaik dan menerima penghargaan Adhi Makayasa adalah Sermatutar (P) Ariz Pama Yudhaprawira, S.Tr. (Han).

Sementara itu, untuk penilaian terhadap kertas karya (Taskar) atau Skripsi terbaik AAL angkatan ke-64 tahun 2109 dan menerima penghargaan Adhi Pratama KaryaTaruna adalah Sermatutar (P) Akbar Rahmatullah A, S.Tr. (Han).

Selain itu, untuk lulusan terbaik AAL angkatan ke-64 tahun 2019 lainnya dan menerima penghargaan Parama Hadya Susena adalah Sematutar (P/W) Raden Roro Mia Khuzimah, S.Tr. (Han). ( ir )

Loading

459 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *