YALPK | Trenggalek – Polres Trenggalek kembali menggelar Patroli skala besar gabungan bersama TNI dan intansi terkait lainnya. Patroli ini dilaksanakan dalam rangka menjaga Kamtibmas kondusif di Kabupaten Trenggalek menjelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI di Jakarta esok hari. Sabtu (19/10)

Tak tanggung-tanggung, Kapolres Trenggalek AKBP Jean Calvijn Simanjuntak, S.I.K., bersama Dandim 0806 Letkol Inf. Dodik Novianto, S.Sos. dan Bupati H.M. Nur Arifin terjun langsung memimpin patroli skala besar tersebut.

Sebelum patroli belangsung, didahului dengan apel yang diikuti oleh sedikitnya 300 personel gabungan dari Polres, Kodim, Unit Subdenpom TNI dan Satpol PP untuk mengecek personel serta kelengkapan sarana prasarana yang nantinya akan digunakan mendukung jalannya patroli sekaligus menyamakan persepsi dan cara bertindak dilapangan sesuai dengan tugas pokok dan kewenangan masing-masing instansi.

“Nanti personel yang terlibat akan dibagi menjadi beberapa Tim dengan sasaran yang berbeda. Sudah kita siapkan kendaraan lengkap dengan saran pendukung lainnya.” Ujar AKBP Jean Calvijn saat memberi pengarahan kepada peserta apel.

Pihaknya meminta agar dalam melaksanakan patroli tetap mengedepankan sikap humanis, mengedepankan pola preemtif dan preventif serta tidak diperkenankan arogan. Semua dilaksanakan sesuai dengan SOP yang ada.

“Tolong lakukan tugas dengan sebaik-baiknya. Senyum, sapa dan salam serta dialogis dengan masyarakat agar merasa aman dan nyaman” Imbuhnya.

Senada, Dandim 0806 Letkol Inf. Dodik Novianto memberikan penekanan agar setiap petugas yang terlibat menjalankan tugas sebagai bagian dari ibadah dengan memberikan rasa aman dan membahagiakan masyarakat.

“Tiga pilar selalu bersinergi mewujudkan Kabupaten Trenggalek yang kondusif.” Ujar Letkol Inf. Dodik Novianto

Sementara itu, Bupati Nur Arifin menuturkan, guna mendukung patroli skala besar gabungan malam ini, pihaknya telah mengirimkan surat edaran kepada jajarannya untuk mengaktifkan kembali Siskamling diwilayah masing-masing.(im)

Loading

349 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *