Lpk | Surabaya – Korem 084/Bhaskara Jaya mengikuti pelatihan protokol pemakaman jenazah Covid-19 di Makorem, Senin (03/08).

Kegiatan ini sebagai upaya Korem 084/Bhaskara Jaya dalam rangka membantu para tenaga medis menangani jenazah Covid-19

30 anggota Makorem 084/Bhaskara Jaya yang menerima materi dari Denkesyah Kapten Ckm Sunaryo dan Kapten Ckm Wiwit tentang tata cara pemulasaran jenazah COVID-19 sesuai dengan standar dari Kementerian Kesehatan dan juga tata cara pemakaian Alat Pelindung Diri (APD) yang benar.

Selesai kegiatan pemberian materi anggota Makorem langsung melakukan praktek di lapangan bagaiamana cara menangani Korban Covid-19 dengan menggunakan APD dan SOP. Hal ini guna menjaga sekaligus mengantisipasi keselamatan diri supaya tak terpapar, sehingga ketika sewaktu-waktu dibutuhkan dalam merawat jenazah yang terpapar virus Corona sudah siap.

Saat simulasi, masing-masing anggota Makorem mengenakan pakaian alat pelindung diri (APD) lengkap. Mereka mengikuti arahan dan instruktur dari tim medis saat menangani pemulasaran jenazah Covid-19.(jf)

Loading

339 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *