Lpk | Tulungagung – Kepedulian Dalam Pemeliharaan Ekosistim Di wilayah Pesisir dan pulau – Agar terhindar dari Abrasi Air Laut pantai, Dandim O807 Tulungagung bersama Pemerintah Desa Kalibatur Menggelar Penanaman Mangrove di wilayah Pantai Cemara Sewu, Desa Kalibatur, Kecamatan Kalidawir, Kabupaten Tulungagung, Kamis (23/02/2023).
Hadir dalam Kegiatan tersebut, Dandim 0807 Tulungagung, Letkol Czi Nooris Agus Rinanto, S.I.P. , Kapten Inf Anjar Yunianto (Pasiter Kodim 0807/Tulungagung), Kapten Inf. Harianto (Danramil 0807/08 Kalidawir), Kapten Chb. Suprianto (Danramil 0807/18 Tanggunggunung), Kapten Inf. Mulyanto (Pjs. Danramil 0807/19 Pucanglaban, AKP. Haryono, SH. (Kapolsek Kalidawir), Serda Sukoco (Anggota Pos TNI AL), Widagdo (Staf KPH Blitar), Mulyono (Ketua Pokdarwis Pantai Sine), Nanang Sucahyo beserta 5 orang anggota PMII Cabang Tulungagung, Ali Muchtar. (Camat Kalidawir beserta Anggota, Perhutani, Kepala Desa Kalibatur, Bpk. Atmo, kasun dan. BPBD.
Dandim 0807 Tulungagung, Letkol Czi Nooris Agus Rinanto ,S.I.P., saat Di wawancarai Awak media mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan untuk mengawali kegiatan serentak Secara Nasional yang akan di laksanakan tanggal 15 Maret tahun 2023 nanti. Penanaman Mangrove selain. penghijauan. juga sebagai wahana hutan nangro. dan juga sebagai penahan ombak jikalau ada banjir roob, dan pada kegiatan hari ini kita menanam Mangrove 500 Batang tuturnya.
Lanjut letkol Czi Nooris Agus Rinanto mengatakan, hadirnya Hutan Mangrove sangat berperan penting dalam menjaga garis pantai agar tetap stabil, kehadiran populasi pohon dan semak yang ada pada hutan mangrove tersebut dapat melindungi tepian pantai dari terjangan ombak langsung yang berpotensi menghantam dan merusak bibir pantai. “Selain itu, peran penting Hutan Mangrove lainnya yakni melindungi pantai dan tebing sungai dari kerusakan, seperti erosi, abrasi dan intrusi,” jelasnya.
Danramil 0807/ 08 Kalidawir, Kapten Inf. Harianto juga mengatakan, hutan mangrove sangar bermanfaat untuk peremajaan dan pemeliharaan ekosistem di wilayah pesisir pantai sine agar terhindar dari abrasi pantai oleh air pasang laut, mencegah dan mengurangi dampak kerusakan akibat bencana yang ditimbulkan oleh tsunami, merangsang perlindungan keanekaragaman serta meningkatkan perekonomian masyarakat melalui pemanfaatan vegetasi hutan mangrove dan kegiatan ini Awal menuju puncak Penanaman Mangrove secara Nasional yang menurut Rencana Akan dilaksanakan pada Tanggal 15 maret Tahun 2023 , “ucapnya.
Kepala Desa Kalibatur Atmo menambahkan, tremakasih kami ucapkan kepada Seluruh komponen yng terlibat dalam kegiatan Penanaman Mangrove di Wilayah Pesisir pantai Cemara Sewu. Semoga Dengan dilakukanya penanaman Mangrove ini kedepannya bisa menambah perekonomian dan bermanfaat bagi masyarakat terutamanya Warga Kalibatur, pungkasnya.
Reporter : Mujiono.