Lpk | Sidoarjo – Kasdim 0816 /Sidoarjo Mayor Chb Supriyanto membuka penyerahan Bantuan Tunai Pedagang Kaki Lima dan Warung (BTPKLW) Minyak Goreng Rp.300.000 kepada warga Kecamatan Taman.
Pembukaan Penyerahan bantuan dilakukan di Koramil 0816/14 Taman, Rabu (18/05/2022).
Disampaikan Kasdim 0816/Sidoarjo program bantuan ini diperuntukkan bagi pedagang kaki lima dan pemilik warung untuk mempertahankan usahanya disaat pandemi, juga merupakan bentuk perhatian dan dukungan dari pemerintah bagi pelaku usaha khususnya sektor usaha mikro.
“Pada hari ini kita melaksanakan launching program yang digagas pemerintah melalui Markas besar TNI AD. Yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia untuk menyalurkan bantuan BLT bagi pedagang kaki lima,” ujarnya.
Menurutnya, program bantuan tunai ini dilakukan karena melihat adanya kelangkaan dan kenaikan harga minyak goreng yang terjadi di tengah-tengah masyarakat.
“Pemerintah menilai bahwa bantuan yang disalurkan melalui Bantuan Produktif Usaha Mikro (BPUM) belum bisa menyentuh ke seluruh pelaku UMKM. Maka dari itu pemerintah menggandeng TNI dan Polri dalam penyaluran bantuan minyak goreng ini,” ungkapnya.
Sementara itu, Camat Taman, Makhmud,SH.,MM dalam sambutanya, mengatakan kegiatan ini merupakan Sinergitas yang ditunjukkan oleh TNI Polri kepada masyarakat.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada para Babinsa Koramil 14 Taman atau anggota Kodim 0816/Sidoarjo yang telah membantu pemerintah Kabupaten Sidoarjo khususnya Kecamatan Taman dalam penanganan Covid 19. Kami atas nama dari pemerintah daerah Kabupaten Sidoarjo mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Kodim 0816/Sidoarjo atas terselenggaranya kegiatan ini, harapnya.
Hadir dalam kegiatan Kasdim 0816/Sidoarjo Mayor Chb Supriyanto, Danramil 0816/14 Taman Kapten Arm Yas’an,Kapolsek Taman Kompol Yoyok, SH, Camat Taman Makhmud, SH.,MM, Lurah Wonocolo, Lurah Kalijaten dan Lurah Taman.
Reporter : Edy