Lpk | Jombang – Perhutani KPH (Kesatuan Pemangkuan Hutan) Jombang bersama Pemkap (Pemerintah Kabupaten) Jombang, berikan bantuan ternak kambing, Kamis (13/04/2024) pukul 16.00 wib.

Bantuan tersebut dalam rangka kegiatan kelola sosial ATM (Agroforestry Tebu Mandiri) tahun 2022, wilayah BKPH Ploso Timur dan BKPH Ploso Barat, diserahkan di BKPH Ploso Timur, Adminiftratif, Desa Tanjung wadung, Kecamatan Kabuh, Kabupaten Jombang.

Bantuan pengembangan usaha produktif ternak diberikan ke 6 LMDH, wilayah kabupaten Jombang & Lamongan, Bantuan Rp 60.727.500 tersebut, berupa 41 ekor kambing, diberikan ke 6 LMDH Wana Ayu Lestari, Wana Bina Karya, Bumi Rimba Lestari, Sukomoyo, Wono Makmur, Wana Lestari,

ADM Perhutani Jombang Muklisin menyampaikan, ” Kegiatan pada hari ini yang pertama untuk silaturrohim, Karena dengan silaturrohim ini semoga kita semua di panjangkan umur yang barokah serta di limpahkan Rezeki yang melimpah.

Selain itu Muklisin juga menyampaikan Amanah dari Pemerintah, Wabilkusus Bapak Presiden Republik Indonesia, “yang intinya memerintahkan dalam rapat terbatas, bahwa Perhutani Perusahaan BUMN yang punya kawasan Cukup luas di minta untuk Support kegiatan Ketahanan Pangan Gula Nasional.

Yang mana salahsatunya adalah, bagaimana cara untuk ikut mensukseskan ketahan Pangan, sehingga Perum Perhutani yang awalnya Fokus menanam Kayu memelihara Kayu, Kelestarian, Ekosistem, akhirnya kita diminta juga untuk memikirkan bagaimana cara yaitu dalam rangka Ketahanan pangan.

Adapun lokasi ATM yang di maksud adalah lokasi awalnya Non Proruktif, yang sudah bertahun tahun ketika di tanami tak menghasilkan Padahal setiap tahunnya Perhutani mengeluarkan biaya pengamanan serta membayar PBB, Karena bagaimanapun tanah Negara yang di Kelola itu harus membayar PBB.

“Selanjutnya ADM juga berharap Agar Asisten Perhutani, Jajaran Berkomonikasi intens dengan Muspika, bersama sama membina Masyarakat bagaimna cara untuk memanfaatkan lahan Hutan, Masyarakat juga harus peduli dan ikut melestarikannya”, terang Muklisin.

Sementara itu Ketua LMDH Wana Bina Karya, Jumain, di lokasi menyampaikan banyak terima kasih terhadap perhutani KPH Jombang, dan Pemeritah atas bantuan dan dukungan lainya, untuk kemajuan masarakat sekitar hutan,” tutupnya.

Reporter : Yanti

Loading

83 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *