YALPK | Trenggalek – Bhabinkamtibmas Desa Ngentrong Polsek Karangan Polres Trenggalek Bripka Joko Utomo menghadiri sekaligus mengamankan Turnamen Bola Volly antar RT se-Desa Ngentrong yang diselenggara
kan oleh mahasiswa Universitas Negeri Malang dalam rangka KKN (Kuliah Kerja Nyata) bertempat di lapangan SDN1 Ngentrong, Jum’at (21/06).
Hadir pula dalam acara tersebut Kepala Desa dan Perangkat Desa Ngentrong, Mahasiswa Universitas Negeri Malang, tokoh pemuda dan karang taruna serta masyarakat Desa Ngentrong yang turut hadir untuk menonton pertandingan Bola Volly yang diikuti oleh 14 tim terdiri dari 8 tim putra dan 6 tim putri.
Dalam kesempatan tersebut Bripka Joko Utomo memberikan himbauan kamtibmas kepada para peserta dan juga penonton yang hadir, “Dalam sebuah turnamen olahraga sudah dipastikan ada yang menang dan ada yang kalah, untuk itu diharapkan agar para peserta senantiasa menjunjung sportifitas dalam bertanding dan mensukseskan turnamen bola volly yang diselenggarakan oleh Mahasiswa KKN dari UNM ini,” ujarnya
“Semoga lewat pertandingan-pertandingan seperti ini bisa didapatkan bibit pemain yang unggul dan profesional sehingga bisa mengikuti turnamen-turnamen ditingkat yang lebih tinggi, selain itu dihimbau kepada para penonton dan sporter untuk tertib dan jangan emosional, jangan sampai terjadi pelanggaran atau perkelahian antar spoter atau penonton, kepada petugas parkir agar memarkir kendaraan yang teratur serta parkiran dijaga untuk menghindari baik curat maupun curanmor,” pesan Bhabinkamtibmas.
Kegiatan turnamen sore itu dilanjutkan dengan pertandingan volly grup putra dari Rt 05 melawan grup Rt 08. Pertandingan berlangsung dengan seru dan berakhir dengan kemenangan dari pihak Rt 08.
Kapolsek Karangan AKP Sutrisno,S.H. selalu menekankan agar anggota Bhabinkamtibmas selalu aktif di desa binaan dan melaksanakan pengamanan dalam setiap kegiatan masyarakat yang ada di desa binaannya, agar selalu tercipta situasi yang aman dan kondusif.(im/hum)