Lpk | Trenggalek – Jajaran Kepolisian Resort Trenggalek bersama dengan Pemkab Trenggalek beserta instansi terkait lainnya menggelar inspeksi mendadak dan pemantauan harga bahan pokok dan barang kebutuhan lainnya, Jum’at (20/03/20).
Pemantauan ini dilaksanakan terkait dengan kewaspadaan Covid-19 sekaligus menjelang datangnya bulan suci Ramadan 1441 H/2020.
Kapolres Trenggalek AKBP Jean Calvijn Simanjuntak S.I.K M.H saat dikonfirmasi secara terpisah beliau berkata, “Sidak kebutuhan pokok tersebut merupakan tindak lanjut dari Rakor Kewaspadaan Covid-19 yang digelar jajaran Forkopimda beberapa waktu lalu, Selain itu juga memantau perkembangan harga maupun stok kebutuhan pokok menjelang bulan suci Ramadhan 1441 H”.
“Iya betul, kita pastikan bahwa stok kebutuhan pokok masih tercukupi dan harga masih relatif stabil tidak ada kenaikan harga.” Ungkap AKBP Jean calvijn
Terkait dengan merebaknya wabah virus Corona/Covid-19 di beberapa wilayah di Indonesia, Kapolres Trenggalek menghimbau agar masyarakat tetap tenang dan waspada serta tidak melakukan punic buying yang justru dapat merugikan masyarakat luas.
Sementara itu, salah satu anggota Kepolisian Iptu Kaelani yang juga turut serta dalam kegiatan tersebut menegaskan, Personel yang terlibat dibagi menjadi dua tim kecil dengan sasaran yang berbeda. Tim pertama dipimpin Kadin Komindag Drs. Agus Setiono melakukan pemantauan diseputaran Pasar Pon Trenggalek, pasar Pogalan dan Kamulan Kecamatan Durenan.
Sedangkan tim kedua dipimpinz oleh Mesran, Kabid Perdagangan Komindag yang bertugas di beberapa swalayan di Trenggalek, kemudian Kecamatan Karangan, Kecamatan Tugu, gandusari hingga Kampak.
“Dan dari hasil pantauan kami di lapangan, persediaan untuk barang kebutuhan pokok masih mencukupi dan harga komodotif masih relatif stabil.” Pungkasnya. (awr)