Lpk | Trenggalek – Jajaran Kepolisian Polres Trenggalek dalam wacana covid-19 ini masih selalu bersinergi guna melakukan penanggulangan pencegahan COVID-19 dengan sarana mendirikan Kampung Tangguh Semeru yang kini selalu di pantau oleh petugas Kepolisian.
Seperti halnya yang di lakukan oleh Bripka Arif Wahyu Rianto S.H bersama dua orang rekannya yaitu Bripka Ali dan Bripka Pungky, dalam rangka pemantauan Posko penanggulangan covid-19 yang ada di ponpes darul salam Wilayah Kecamatan Karangan Kabupaten Trenggalek. Senin (01/03)
Kegiatan Pengecekan Posko penanggulangan covid-19 dan sarana Kampung Tangguh Semeru merupakan salah satu bentuk kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat dan juga tugas Polri dalam upaya penanganan lebih lanjut terkait dengan pencegahan penyebaran covid-19.
Jadi kehadiran Kepolisian ke Posko penanggulangan covid-19 di Desa Sumberingin dan Kampung Tangguh Semeru Ponpes Darussalam Kecamatan Karangan untuk mengetahui sejauh mana kesiapan pelaksanaan Kampung Tangguh Semeru dalam menghadapi pandemi covid-19 agar tetap berhidup sehat dan produktif dengan melakukan langkah kuratif tracing, testing dan treatment yang masif. Ungkap Bripka Arif.
Pembentukan Kampung Tangguh Merupakan semangat gotong royong dan swadaya dari masyarakat, partisipasi dari masyarakat yang di kedepankan dalam menjaga keamanan dan ketertiban serta melakukan tindak lanjut penanganan korban akibat covid-19.
Dengan di laksanakanya pengecekan serta pemantauan Kampung Tangguh Semeru di Wilayah Kecamatan Karangan, di harapkan terciptanya situasi yang Kamtibmas di Wilayah hukum Polsek Karangan yang aman dan kondusif, Pungkasnya (imam)