YALPK | Surabaya – Dalam rangka memperingati hari raya Idul Adha 1440 H tahun 2019 Masehi, Kepala Staf Koarmada II Laksma TNI Ahmadi Heri Purwono, S.E., M.M. melaksanakan Shalat Idul Adha 1440 H/ 2019 M bersama seluruh keluarga besar prajurit Koarmada II serta masyarakat sekitar Daerah Basis Angkatan Laut (DBAL) di Masjid As-Salam Mako Koarmada II, Ujung, Surabaya, Minggu(11/08/2019).
Pada perayaan Idul Adha tahun ini Koarmada II melaksanakan pemotongan hewan qurban sebanyak 25 ekor sapi dan 52 ekor kambing.
Sementara itu 1(satu) ekor sapi dari Panglima Koarmada II Laksda TNI Mintoro Yulianto, S. Sos, M. Si , diberikan ke Masjid Al Akbar untuk selanjutnya melalui panitia hari besar Islam Provinsi Jawa Timur akan disalurkan ke Panti Asuhan Aisyahtong Mariyam di daerah Perak,Surabaya. Dan satu ekor sapi lainnya dari Pangkoarmada II diserahkan ke Masjid As Salam.
Sedangkan hewan qurban lainnya akan disalurkan ke panti asuhan, yayasan sosial, pondok pesantren serta kaum duafa. Penyaluran daging qurban juga akan dibagikan kepada keluarga besar Koarmada II melalui masing-masing satker, kemudian warga flat mako Koarmada II, PHL Mako Koarmada II, pasukan kuning DBAL, dan masyarakat sekitar Koarmada II.
Dalam tausiyah Idul Adha pagi ini yang disampaikan oleh Imam dan Khotib
Letkol Laut (KH) H. Enjang Juaeni, S.Ag yang mengangkat tema “Keteladanan Nabi Ibrahim AS” . Disampaikan oleh sang khotib bahwa kita sebagai umat manusia harus dapat melaksanakan perintah Allah SWT dengan baik dan ikhlas karena pada akhirnya kita akan mendapatkan ketenangan dalam hidup di dunia serta di akhirat kelak.
” Ada dua keteladanan Nabi Ibrahim AS yang harus kita ikuti yaitu melaksanakan ibadah haji bagi yang mampu melaksanakan agar menjadi haji yang mabrur, dan melaksanakan sholat idul adha serta berqurban “, tutur khotib dalam tausiyahnya.
Ikut hadir dalam perayaan Idul Adha pagi ini, Danguspurla Koarmada II, Para Asisten Pangkoarmada II, para Kasatker dan seluruh prajurit Koarmatim serta masyarakat sekitar DBAL. ( ir )